Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gawang Swansea Bobol 3 Kali dalam 6 Menit, Pelatih Sedih dan Kecewa

Kompas.com - 06/04/2017, 14:00 WIB

KOMPAS.com - Manajer Swansea City, Paul Clement (45), mengungkapkan kesedihan setelah timnya kalah 1-3 dari Tottenham Hotspur dalam pertandingan Premier League di Stadion Liberty, Rabu (5/4/2017).

Swansea City sebenarnya memimpin terlebih dahulu lewat gol yang dicetak Wayne Routledge (menit ke-11).

Namun, mereka harus menerima kenyataan dijebol tiga kali dalam enam menit oleh Dele Alli (88'), Son Heung-min (90+1), dan Christian Eriksen (90+4).

"Kami tentu saja sangat kecewa karena hingga menit ke-88 masih memimpin 1-0," kata Clement kepada BBC.

"Kami terus bertahan dengan bagus dan membatasi ruang gerak mereka. Namun, kami kebobolan pada menit ke-88. Kegagalan meraih hasil seri semakin memilukan bagi kami," ucap Clement.

Kendati dipermalukan Tottenham Hotspur di depan publik sendiri, Clement tetap mengapresiasi semangat juang anak-anak asuhnya.

"Kami kelelahan pada pengujung pertandingan, tetapi para pemain sudah memberikan segalanya dan saya bangga kepada mereka," ujar Clement.

"Kami tidak boleh mengasihani diri sendiri. Sekarang, dua pertandingan besar melawan West Ham United dan Watford sudah menanti kami," tuturnya.

Sejak Mauricio Pochettino mengambil alih kursi pelatih Spurs, mereka mampu meraih 53 poin dari posisi tertinggal di ajang Premier League. Catatan tersebut lebih banyak 13 poin dari yang dilakukan tim lainnya dalam periode sama. (Septian Tambunan)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber JUARA


Terkini Lainnya

Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star 3-2, Laga Ekshibisi Meriah dan Penuh Hiburan

Hasil Red Sparks vs Indonesia All Star 3-2, Laga Ekshibisi Meriah dan Penuh Hiburan

Sports
Hasil dan Klasemen Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Hasil dan Klasemen Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Liga Indonesia
SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com