Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persela Berkekuatan 20 Pemain saat Lawatan ke Sumbawa Barat

Kompas.com - 01/04/2017, 20:05 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

LAMONGAN, KOMPAS.comPersela Lamongan bakal melakoni pertandingan uji coba kontra PS Sumbawa Barat di Stadion 17 Desember, Mataram, Minggu (2/4/2017). Laskar Joko Tingkir ke markas lawan dengan kekuatan 20 pemain.

Dalam laga nanti, Persela belum bisa menggunakan tenaga Saddil Ramdani dan Ahmad Nur Hardianto. Duanya pemain itu tengah menjalani pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia U-22 di Tangerang, yang berlangsung mulai Sabtu (1/4) sampai 5 April.

Padahal, baik Saddil maupun Nur Hardianto, sudah sempat mengikuti latihan bersama rekan-rekannya pada Rabu (29/3/2017). Tetapi keduanya harus kembali meninggalkan markas tim pada Jumat (31/3/2017) untuk memenuhi panggilan timnas.

“Saya belum tahu aturannya bagaimana. Kalau bisa dipakai, saya tarik itu Saddil dan Nur Hardianto. Intinya begini, saya mempersiapkan tim dengan pemain yang ada saja. Kami masih punya pemain muda lainnya,” ujar pelatih Persela Herry Kiswanto, seperti dilansir di laman resmi klub.

Usai beruji coba dengan Persip Pekalongan, skuad Persela hanya menerima program latihan sebatas pengembalian kondisi, dengan latihan small side game pada akhir sesi. Latihan ini dianggap efektif dalam mengembalikan kondisi fisik pemain serta sentuhan bola.

“Terutama kerja sama yang harus lebih kami tingkatkan. Bukan berarti kerja samanya jelek. Saat uji coba lawan Persip, terlihat cukup bagus kerja sama antarpemain. Tinggal kami bangun kepercayaan pemain saja. Biar di kompetisi semakin matang,” kata Herkis, panggilan akrab Herry Kiswanto.

Ia juga meminta anak didiknya untuk menjaga konsistensi permainan saat menghadapi PS Sumbawa Barat. Sebab, Herkis menginginkan Choirul Huda dan kawan-kawan lebih siap dalam menghadapi kompetisi Liga 1, yang bakal dimulai 15 April 2017.

“Konsistensi bermain yang harus kami jaga. Kalau bisa kami raih kemenangan. Jangan sampai pemain emosi. Pemain harus fokus ke pertandingan,” ucap dia.

Dalam laga uji coba kontra Persip, Persela sempat bermain dengan sepuluh pemain setelah Ivan Carlos diganjar kartu merah oleh wasit. Laga itu berakhir dengan skor 2-0 untuk Persela.

20 pemain Persela yang diboyong untuk lawan PS Sumbawa Barat

Choirul Huda, Alexander, Marcio Nascimento Rozario, Aang Suparman, M Zainal Haq, Birrul Walidain, Eky Taufik Febriyanto, Taufiq Kasrun, Samsul Arifin, Eka Ramdani, M Agung Pribadi, Juan Revi Auriqto, Kosuke Yamazaki Uchida, Eddy Gunawan, Bobby Wirawan, Fahmi Al Ayyubi, Sandi Septian, Zainal Arifin, Ivan Carlos, Samsul Arif.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com