Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Napoli Permalukan Roma di Olimpico berkat Dua Gol Mertens

Kompas.com - 04/03/2017, 23:02 WIB

ROMA, KOMPAS.comNapoli sukses mempermalukan tim tuan rumah AS Roma dengan kemenangan 2-1 di Stadion Olimpico, Sabtu (4/3/2017) malam WIB. Kedua gol yang memastikan kemenangan Napoli diborong Dries Mertens.

Pada pertandingan ini pelatih AS Roma, Luciano Spalletti, melakukan kejutan dengan menerapkan formasi 4-2-3-1 dan mengistirahatkan Mohamed Salah dan Emerson Palmieri.

Sementara itu, Maurizio Sarri juga melakukan perubahan dengan memainkan Marko Rog dan Jorginho sejak menit awal. Mertens juga menjadi pilihan utama ketimbang Arkadiusz Milik sebagai ujung tombak Napoli.

Sejak pertandingan digulirkan, kedua tim memperlihatkan permainan agresif. Alhasil, dalam 11 menit pertama terjadi 10 pelanggaran.

Peluang bagus pertama terjadi pada menit ke-12 saat Radja Nainggolan melepaskan sepakan kaki kanan dari luar penalti. Namun, peluang tersebut masih mampu diredam Pepe Reina.

Pada menit ke-26 Napoli berhasil membuka keunggulan lewat gol yang dicetak Mertens.

Mertens bisa mencetak gol setelah lolos dari jebakan offside ketika menerima umpan terobosan Marek Hamsik. Dengan mencungkil bola, ia mampu menaklukkan kiper Roma, Wojciech Szczesny.

Gol tersebut merupakan koleksi ke-10 Mertens dan menjadikannya sebagai pemain dengan catatan gol tandang terbanyak di Serie A musim ini.

Di tengah upaya tim tuan rumah mencetak gol balasan setelah jeda babak pertama, Napoli malah menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-50.

Gol tersebut membuat pundi-pundi gol penyerang berusia 29 tahun itu kini berjumlah 18 gol dan hanya terpaut satu gol dari pencetak gol terbanyak sementara musim ini, yakni Andrea Belotti, Edin Dzeko, dan Gonzalo Higuain.

Kebobolan dua gol membuat Spaletti langsung mengubah formasi dengan memasukkan Mohamed Salah dan Bruno Peres.

Akan tetapi, perubahan tersebut tidak memberikan dampak signifikan. Roma tetap kesulitan mencetak gol balasan.

Namun, satu menit sebelum waktu normal berakhir I Lupi berhasil mencetak satu gol balasan. Gol yang membuat skor menjadi 1-2 untuk keunggulan Napoli diciptakan Kevin Strootman. 

Strootman menceploskan bola ke dalam gawang Reina dengan melepaskan sepakan kaki kiri setelah menerima umpan balik dari Diego Perotti. Kendati demikian, satu gol Strootman tidak cukup untuk menyelamatkan Roma terhindar dari kekalahan melawan Napoli.

Hasil ini membuat Napoli bisa memangkas jarak dari Roma yang berada di urutan kedua klasemen sementara Serie A. Tambahan tiga poin membuat Napoli sekarang mengemas 57 poin atau terpaut dua poin dari Roma. (Wisnu Nova Wistowo)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Badminton
Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Liga Indonesia
Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Sports
Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Timnas Indonesia
Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liga Inggris
Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Liga Spanyol
Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Liga Lain
5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

Liga Indonesia
Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Sports
Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Liga Spanyol
Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Badminton
Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Liga Lain
Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bundesliga
Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com