Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akhirnya Milan Menang di Kandang Sassuolo

Kompas.com - 26/02/2017, 23:06 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber JUARA

REGGIO EMILIA, KOMPAS.com - AC Milan meraih kemenangan atas Sassuolo pada pertandingan lanjutan Serie A, Stadion Mapei, pada Minggu (26/2/2017). Gol tunggal Milan berasal dari eksekusi penalti Carlos Bacca (menit ke-22).

Aksi penyerang Kolombia itu memupus tabu karena menghasilkan kemenangan perdana Rossoneri di Sassuolo.

Sebelumnya, Stadion Mapei bak neraka bagi Milan. Mereka selalu kalah di sana sejak Sassuolo promosi ke Serie A pada 2013.

Sebelum kemenangan pekan ini, Rossoneri secara berturut-turut takluk 3-4 (2013-2014), 2-3 (2014-2015), dan 0-2 (2015-2016) di tiga lawatan.

Sejumlah drama mewarnai laga ini. Sepanjang babak pertama, ada dua penalti yang diberikan wasit Gianpaolo Calvarese serta satu gol yang dianulir.

Selaku tuan rumah, Sassuolo melakoni start agresif. Mereka berinisiatif menekan Milan. Hasil serbuan pada 11 menit awal pun membuahkan penalti bagi Sassuolo.

Wasit menunjuk titik putih setelah gelandang Alfred Duncan dilanggar pemain Milan, Juraj Kucka, di dalam kotak. Hanya, eksekusi Domenico Berardi melebar ke samping gawang Gianluigi Donnaruma.

Setelah peluang itu tersia-siakan, Milan mampu unggul melalui penalti kedua yang diberikan Calvarese.

Sang pengadil memutuskannya seusai Andrea Bertolacci dilanggar eks pemain Milan, Alberto Aquilani. 

Tidak seperti Berardi, Bacca mulus menunaikan tugas. Bola tendangan penaltinya bersarang ke gawang walau dia terpeleset ketika menghantam bola.

Awak Sassuolo sempat melancarkan protes karena penalti Bacca dinilai tidak sah. Bacca diduga menendang bola dengan dua kaki akibat terpeleset.

Beberapa saat jelang istirahat, sundulan Bacca menggetarkan jala Sassuolo untuk kali kedua. Bomber berusia 30 tahun itu sudah merayakan golnya dengan melompati papan iklan dan berlari menuju suporter.

Akan tetapi, Calvarese menganulirnya karena Bacca terjebak off-side saat menerima crossing Suso dari sisi kanan dalam proses peluang tersebut.

Memasuki babak kedua, Sassuolo aktif mengejar defisit. Pasukan I Neroverdi (Hitam-Hijau) mengklaim penalti karena tangan gelandang Milan, Jose Sosa, menyentuh bola dari umpan tumit Aquilani di area 12 pas (50').

Calvarese tak menggubrisnya. Tekanan Sassuolo pun mengalir lebih deras ke pertahanan Milan, sementara Rossoneri kerap mengupayakan serangan kilat.

Halaman:
Sumber JUARA


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Pengamat Tanah Air Soal Nilai Plus dan PR bagi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com