Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bisikan Zidane Sebelum Bale Bobol Gawang Espanyol

Kompas.com - 19/02/2017, 07:30 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

MADRID, KOMPAS.com - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, sempat berbisik kepada Gareth Bale sebelum sang pemain tampil pada menit ke-71 dalam laga kontra Espanyol, Sabtu (18/2/2017).

Saat itu, Zidane berpesan kepada Bale untuk menikmati permainannya. Maklum, Bale baru saja sembuh dari cedera pergelangan kaki selama tiga bulan.

Bisikan tersebut seolah menjadi suntikan motivasi bagi Bale. Baru 12 menit berada di lapangan, dia berhasil menggandakan skor El Real menjadi 2-0.

"Sebelum Bale ke lapangan, saya katakan kepadanya untuk bermain lepas. Bale tetaplah Bale, dia adalah pemain yang istimewa," ujar Zidane seusai laga.

"Saya senang dengan kembalinya dia dari cedera. Saya turut bahagia karena dia bermain seperti semula setelah cedera tiga bulan," kata Zidane.


Tim asuhan Zidane membuka keunggulan atas Espanyol lewat Alvaro Morata pada menit ke-33.

Morata kemudian digantikan oleh Bale yang akhirnya berhasil menyempurnakan kemenangan Real Madrid.

"Bale sangat antusias untuk kembali bermain. Kami pun ikut senang karena dia tampil dalam performa yang baik," tutur Zidane.

Bale tercatat baru memainkan 12 pertandingan La Liga. Dari seluruh penampilannya itu, dia sanggup menorehkan enam gol dan dua assist.

Sementara itu, kemenangan atas Espanyol terus menjaga posisi Real Madrid di puncak klasemen La Liga.

Mereka kini mengoleksi 52 poin dari 21 laga, atau unggul empat angka dari Barcelona yang sudah memainkan satu pertandingan lebih banyak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com