Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Gol Higuain Antarkan Juventus Menang di Markas Cagliari

Kompas.com - 13/02/2017, 05:01 WIB

CAGLIARI, KOMPAS.com - Gonzalo Higuain menjadi bintang kemenangan 2-0 Juventus atas Cagliari pada pertandingan lanjutan Serie A, Minggu (12/2/2017) atau Senin dini hari WIB. Dialah yang memborong dua gol kemenangan Juventus pada laga di di Stadion Sant'Elia  itu. 

Berdasarkan catatan Lega Serie A, Juventus memang tampil lebih mendominasi. Mereka memimpin penguasaan bola hingga 67 persen. Dari segi peluang, I Bianconeri memiliki 11 peluang dan Cagliari mempunyai tujuh kesempatan.

Mengambil inisiatif serangan sejak awal, Juventus baru benar-benar panas menjelang turun minum. Berawal dari umpan terobosan Claudio Marchisio pada menit ke-37, Higuain dengan tenang mengontrol dan menceploskan bola dari jarak dekat.

Higuain berhasil mengukir gol dalam lima laga tandang beruntun terakhir di Serie A! Sebelumnya, striker berjulukan El Pipita itu mampu mengemas gol kala Juventus beraksi di markas Torino, Fiorentina, Sassuolo, dan Crotone.

Memasuki babak kedua, Juventus langsung tancap gas. Tak heran Higuain sukses menambah keunggulan tim tamu pada menit ke-47 seusai mengonversi operan terobosan Paulo Dybala.

Cagliari semakin berada dalam situasi sulit setelah gelandang mereka, Nicolo Barella, diusir keluar lapangan oleh wasit Giampaolo Calvarese pada menit ke-67.

Barella menerima kartu kuning kedua karena melanggar pemain Juventus, Miralem Pjanic, dengan keras.

Kendati Cagliari bermain dengan 10 pemain, Juventus tak bisa memanfaatkannya untuk menambah gol. Hingga peluit panjang dibunyikan, skor 2-0 untuk Juventus tetap tidak berubah.

Tiga poin mengokohkan Juventus di puncak klasemen dengan koleksi 60 poin. Mereka unggul tujuh poin dari pesaing terdekat, AS Roma. (Septian Tambunan) 

Cagliari 0-2 Juventus (Gonzalo Higuain 37', 47')

Cagliari (3-5-2): 1-Rafael; 2-Bruno Alves, 19-Fabio Pisacane (20-Simone Padoin 82'), 24-Marco Capuano; 29-Nicola Murru, 4-Daniele Dessena (21-Artur Ionita), 8-Davide Di Gennaro, 3-Mauricio Isla, 18-Nicolo Barella; 22-Marco Borriello (32-Victor Ibarbo 75'), 25-Marco Sau
Pelatih: Massimo Rastelli

Juventus (4-2-3-1): 1-Gianluigi Buffon; 26-Stephan Lichtsteiner, 19-Leonardo Bonucci, 3-Giorgio Chiellini (24-Daniele Rugani 18'), 12-Alex Sandro; 6-Sami Khedira, 8-Claudio Marchisio (5-Miralem Pjanic 67'), 17-Mario Mandzukic, 7-Juan Cuadrado, 21-Paulo Dybala (18-Mario Lemina 90+1'); 9-Gonzalo Higuain 
Pelatih: Massimiliano Allegri

Wasit: Giampaolo Calvarese

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber JUARA

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com