Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ferguson Ungkap Cerita Menarik Saat Datangkan Rooney ke Old Trafford

Kompas.com - 26/01/2017, 06:44 WIB
Ferril Dennys

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com - Mantan manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson, mengungkapkan kisah menarik saat mendatangkan Wayne Rooney dari Everton pada 2004.

Fergie menjelaskan bahwa Setan Merah membutuhkan waktu empat tahun untuk merayu Rooney ke Old Trafford. Dalam periode tersebut, penyerang asal Inggris tersebut sempat dua kali menolak tawaran Setan Merah.

Fergie mengungkapkan kisah tersebut setelah Rooney membukukan rekor sebagai pencetak gol terbanyak Man United pada pekan lalu.

Penyerang berusia 31 tahun mencatat rekor tersebut lewat gol tunggal yang diciptakannya ke gawang Stoke City. Gol tersebut menjadikan Rooney sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang masa untuk Setan Merah dengan total torehan 250 gol, melampaui catatan Bobby Charlton.

Total 250 gol tersebut dibukukan Rooney selama 12 tahun memperkuat Man United. Rooney mungkin tidak bisa membuat rekor luar biasa tersebut seandainya dia memperkuat klub lain.

Terlebih Rooney sempat dua kali menolak tawaran Man United sebelum memutuskan hijrah ke Old Trafford.

"Saat dia berusia 14 tahun, Jim Ryan menemukan bakatnya dari akademi Everton dan hal tersebut menjadi perhatian kami. Namun, dia tidak ingin meninggalkan akademi saat itu," kata Fergie dalam wawancaranya dengan BBC.

"Saat dia berusia 16 tahun, kami berusaha lagi (mendatangkan dia). Kemudian saat Walter Smith menjadi asisten (Man United), dia mengatakan, 'Anda memerlukan Rooney. Dia pemain muda terbaik'," tutur Fergie menambahkan.

Setelah mendapatkan masukan dari Smith, Man United, lanjut Fergie, terus berusaha keras mendatangkan Rooney. 

"Dia membuat keputusan saat kami melawan Everton di Old Trafford. Kami berbincang dengan Bill Kenwright (Presiden Everton), David Moyes, Maurice Watkins, David Gill, dan saya sendiri," ujar Fergie.

Saat berbincang dengan para petinggi Everton, Fergie kemudian menceritakan momen lucu.

"Kenwright memberikan telepon genggamnya kepada saya dan mengatakan, 'ini ibu saya. Dia ingin berbicara dengan Anda'. Dia mengatakan, 'jangan coba-coba kamu curi anak saya!' Kami akhirnya mencapai kesepakatan pada harga 27 juta poundsterling untuk anak berusia 18 tahun," kenang Fergie.

Saat itu, Ibu Kenwright, menurut Daily Mail, berusia 75 tahun.  Sehari kemudian, transfer Rooney terjadi. Dengan harga 27 juta poundsterling, Rooney menjadi pemain termahal untuk pemuda berusia di bawah 20 tahun.

Rekor tersebut dipecahkan saat Paris Saint-German mendatangkan Lucas Mauro dari Sao Paulo pada 2012 dengan harga 28 juta poundsterling. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com