Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kane: Pemain Tottenham Tidak Akan Pergi ke China

Kompas.com - 16/01/2017, 13:48 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

TOTTENHAM, KOMPAS.com - Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, meyakini bahwa rekan-rekannya di tim tidak akan terpikat pindah ke klub Liga Super China.

Belakangan ini, beberapa pesepak bola memang memutuskan untuk bergabung dengan klub asal Tirai Bambu karena mendapat kucuran uang yang besar.

Misalnya, Oscar, pemain asal Brasil ini memutuskan hengkang dari Chelsea ke Shanghai SIPG. Belum lagi ada nama-nama beken dalam dunia si kulit bulat, seperti Carlos Tevez, Hulk, Axel Witsel, Ezequiel Lavezzi, dan Ramires yang telah bermain untuk klub China.

Terkait "fenomena" ini, Kane, bagaimanapun, meyakini skuad Tottenham akan tetap bersama-sama dalam upaya mereka untuk meraih kejayaan di bawah asuhan Manajer Mauricio Pochettino.

"Orang-orang akan berspekulasi tentang itu, tetapi Anda dapat melihat seberapa baik klub ini," kata Kane, yang mencetak hat-trick dalam kemenangan 4-0 Spurs atas West Brom, Sabtu (14/1/2017), seperti dikutip dari FourFourTwo.com, Senin (16/1/2017).

"Masa depan klub ini sangat cerah. Kami punya salah satu manajer terbaik di dunia, jika bukan yang terbaik. Saya cukup yakin dia akan tinggal (jika klub Liga Super China datang untuk Pochettino)," ujar striker timnas Inggris ini.

Kane mengatakan, tujuan Tottenham saat ini ialah meraih trofi gelar juara dan dia akan terkejut apabila ada bagian dari skuad timnya yang bergabung ke klub China.

"Langkah selanjutnya bagi kami adalah memenangi trofi. Jadi, mudah-mudahan kami bisa meraihnya musim ini," ucapnya.

"Saya akan sangat terkejut jika ada pemain kami pergi ke sana (klub China), terutama dalam waktu beberapa musim. Tim ini memiliki sesuatu yang sangat besar. Saya pikir itu akan menjadi konyol bagi pemain di sini apabila tidak ingin menjadi bagian dari tim ini," katanya.

Saat ini, Tottenham berada di urutan kedua dalam klasemen sementara Premier League dengan raihan 45 poin, tertinggal tujuh angka dari pimpinan klasemen, Chelsea.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com