Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dias Angga Senang dengan Kedatangan Irfan Bachdim

Kompas.com - 13/01/2017, 15:16 WIB
Ferril Dennys

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bek Bali United, Dias Angga Putra, mengaku senang dengan bergabungnya Irfan Bachdim. Dia yakin Irfan bisa membantu meningkatkan kualitas tim dalam persaingan di Indonesia Super Legue (ISL) 2017.

Irfan diresmikan sebagai pemain Bali United pada Kamis (12/1/2017). Penyerang keturunan Belanda tersebut akan memperkuat Bali United selama satu tahun.

Bali United merupakan klub Indonesia kedua bagi Irfan, setelah sempat memperkuat Persema Malang pada 2010-2013. Setelah itu, penyerang berusia 28 tahun tersebut melanjutkan kariernya di Thailand (Chonburi, Sriracha) dan Jepang (Ventforet Kofu, dan Consadole Sapporo).

Dias menilai, pengalaman Irfan bermain di level internasional akan sangat membantu bagi Bali United.

"Tentu senang dengan bergabungnya Irfan. Apalagi, dia punya banyak pengalaman dalam kariernya," kata Dias kepada Kompas.com.

"Hal tersebut sangat bermanfaat buat kami yang ada di Bali United. Kami juga bisa mendapatkan segudang ilmu dari dia," tutur bek berusia 27 tahun tersebut menambahkan.

Selain Irfan, Dias adalah salah satu pemain anyar yang dimiliki Bali United. Pemain yang berposisi sebagai bek sayap tersebut didatangkan Bali United dari Persib Bandung.

Bersama Bali United, Dias berambisi membawa tim berjulukan Serdadu Tridatu tersebut bersaing di papan atas klasemen ISL 2017.

"Tergetnya bermain dengan penuh tanggung jawab di tim ini. Dias juga ingin memberikan kontribusi kepada tim ini. Semoga dengan kerja keras tim ini bisa ke papan atas," ujar Dias.

Juara Osasuna 3-3 Valencia: Laga Pamungkas Akhir Musim

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com