Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pujian Guardiola untuk Pemain Pinjaman Man City

Kompas.com - 07/12/2016, 06:42 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com - Pemain sayap Celtic FC, Patrick Roberts, mendapat pujian dari manajer Manchester City, Josep Guardiola, seusai pertandingan pamungkas Grup C Liga Champions, Selasa (6/12/2016).

Roberts yang merupakan pemain pinjaman Manchester City membawa Celtic unggul terlebih dahulu pada menit ke-4 pada pertandingan di Stadion Etihad itu. Dia bisa melewati penjagaan pemain lawan sebelum melepas tembakan keras ke gawang Willy Caballero.

Kelechi Iheanacho membuat skor sama kuat menjadi 1-1, selang empat menit dari gol Roberts. Hasil tersebut bertahan hingga akhir pertandingan.

Penampilan Roberts pada laga itu mengundang pujian dari kubu klub yang meminjamkannya. Guardiola dan bek Gael Clichy memberi pujian khusus kepada pemain berusia 19 tahun itu.

"Gol Roberts sangat fantastis. Dia pemain bagus. Saya akan mempertimbangkan dia pada akhir musim nanti," kata Guardiola seusai pertandingan kepada BBC.

Clichy yang mengawal Roberts di sisi kanan penyerangan Celtic juga memberi sanjungan.

"Roberts merupakan pemain berkualitas. Kami senang dia tampil baik dalam masa peminjaman," tutur eks bek Arsenal itu.

Hal senada diucapkan Brendan Rodgers. Manajer Celtic itu menilai Roberts berada di trek yang benar dalam meniti karier.

"Dia mencetak gol brilian. Seharusnya, dia juga mendapat penalti saat dilanggar di garis. Di luar itu, dia menunjukkan performa luar biasa," ucap mantan manajer Liverpool itu.

Hasil ini tak mengubah posisi City sebagai peringkat kedua grup dengan koleksi 9 poin, selisih 6 poin dari Barcelona. Celtic berada di posisi paling buncit (3) di bawah Borussia Moenchengladbach (5).

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com