Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wawancara Eksklusif, Lilipaly Bicara soal Timnas dan Evan Dimas

Kompas.com - 14/11/2016, 17:56 WIB
Anju Christian

Penulis

TANGERANG, KOMPAS.com - Stefano Lilipaly menjadi satu-satunya pemain naturalisasi di tim nasional Indonesia untuk Piala AFF 2016.

Pemain serbabisa berdarah Belanda itu ikut menjalani partai uji coba melawan Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (8/11/2016). Dalam pertandingan yang berakhir dengan skor 2-3 itu, dia bersanding dengan Evan Dimas di lini tengah.

Performa pemain dari klub Belanda, Telstar, itu tidak buruk. Berkat tembakan dia, bola liar disambar Boaz Solossa untuk mencetak gol pembuka.

Dalam wawancara bersama Kompas.com di Hotel Aryaduta, Senin (14/11/2016), Lilipaly yang tidak fasih berbahasa Indonesia, mengaku puas dengan adaptasinya. Begitu pula dengan kombinasinya dengan Evan, yang notabene sama-sama bernaluri ofensif.

Berikut petikan wawancara dengan Lilipaly:

Kurang lebih satu pekan Anda bergabung dengan tim nasional. Bisa ceritakan pengalaman yang dirasakan?

Untuk saat ini, saya merasa baik. Kami menganalisis tim, lalu mencari hal positif dan negatif dari pertandingan-pertandingan sebelumnya. Hal positif harus diteruskan, sedangkan hal buruk harus ditinggalkan

Apa hal positif dan negatif yang Anda lihat?

Positifnya, kami mencetak dua gol pada pertandingan tandang. Kami membuka skor, lalu mereka menyamakan. Namun, kami bisa unggul lagi. Kami menunjukkan semangat juang.

Negatifnya, gol kemasukan terjadi dengan mudah. Kami melakukan kesalahan. Kami sudah melihatnya lewat video.

Apa perbedaan yang Anda lihat antara permainan tim Belanda dan tim nasional kita?

Saya merasakan ada perbedaan gaya dan mungkin cuaca. Tidak sepenuhnya berbeda, hanya beberapa hal.

Anda merasa sudah bisa menyatu dengan tim?

Saya merasa mudah beradaptasi. Saya merasa berlatih dengan baik. Semoga kami juga meraih hasil bagus di turnamen.

Bagaimana Anda berkomunikasi dengan rekan-rekan setim?

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com