Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manchester United Jadi Penyesalan Terbesar Nedved

Kompas.com - 12/10/2016, 17:54 WIB
Ferril Dennys

Penulis

 
TURIN, KOMPAS.com - Pavel Nedved mengungkapkan salah satu penyesalan terbesar dalam kariernya adalah tak memiliki kesempatan untuk memperkuat Manchester United.

Mantan bintang Ceko tersebut adalah salah satu gelandang terbaik pada generasinya. Dia menikmati sejumlah trofi bersama Sparta Prague, Lazio, dan Juventus.

Dia juga pernah menjadi pemain Terbaik Eropa pada 2003, mengalahkan Thierry Henry dan Paolo Maldini. Nedved meraih gelar tersebut setelah membantu Juve meraih scudetto Serie A.

Meskipun meraih kesuksesan, Nedved mengaku cemburu dengan rekan senegaranya, Karel Poborsky, yang memperkuat Manchester United pada 1996-1998. 

"Sebuah penyesalan? Penyesalan tersebut karena saya tidak pernah bermain untuk Manchester United. Tidak pernah ada tawaran (dari Man United). Yang ada hanya dari Chelsea," kata Nedved.

"Saya menyukai generasi dari Paul Scholes dan Ryan Giggs. Saya sedikit cemburu dengan Karel Poborsky, yang bermain di Manchester dan memiliki pengalaman melakoni laga besar," sambung wakil presiden Juventus tersebut.

Dalam kariernya, Nedved pernah bermain dengan sejumlah pemain besar dunia seperti Alessandro Nesta, Gianluigi Buffon, Lilian Thuram, Fabio Cannavaro, dan Alessandro Del Piero.

Namun, Nedved menganggap Zlatan Ibrahimovic merupakan pemain sangat bertalenta yang pernah bermain dengannya.

"Dia adalah penyerang yang bisa membelah lini pertahanan. Dia menakutkan dengan kekuatan dan tinggi, serta juga tekniknya," tutur Nedved. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com