Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Premier League, Gol Debut Slimani bersama Leicester

Kompas.com - 17/09/2016, 23:09 WIB

LEICESTER, KOMPAS.com - Leicester City menang 3-0 atas Burnley pada lanjutan Premier League, Sabtu (17/9/2016). Islam Slimani menjadi bintang kemenangan Leicester pada laga ini.

Slimani merupakan pemain termahal Leicester. Dia dibeli dari Sporting dengan nilai transfer 28 juta poundsterling.

Setelah menjalani debut pada pertandingan melawan Club Brugge di Liga Champions pada Rabu (14/9/2016), striker berusia 28 tahun itu menjalani laga pertamanya di King Power Stadium - kandang Leicester - saat menjamu Burnley.

Dukungan publik King Power tampaknya menjadi motivasi tambahan Slimani. Dia pun tampil gemilang dan membayar kepercayaan penonton.

Slimani memecah kebuntuan Leicester pada menit ke-45. Memanfaatkan umpan tendangan bebas Christian Fuchs, sundulan Slimani tak terbendung kiper Tom Heaton.

Tiga menit babak kedua berjalan, Slimani mencetak gol keduanya. Kali ini, dia sukses memanfaatkan umpan silang Riyad Mahrez yang sempat membentur tumit Jamie Vardy terlebih dahulu.

Mahrez kembali menjadi kreator gol ketiga Leicester pada menit ke-78. Kali ini, umpan silang dia dibelokkan Ben Mee ke gawang timnya sendiri dan mengubah skor menjadi 3-0.

Pada pertandingan lain, West Bromwich Albion menang 4-2 atas West Ham United. Bagi West Ham yang finis di papan atas pada musim lalu, kekalahan ini merupakan yang kedua kalinya secara beruntun setelah takluk dari Watford pada pekan lalu.

West Brom danLeicestersama-sama mengoleksi 7 poin dari lima laga. Keduanya menempati peringkat ke-8 dan ke-9, unggul selisih gol atas Hull City.

Posisi puncak klasemen masih ditempati Manchester City yang meraih poin sempurna dari lima pertandingan.

Berikut adalah hasil pertandingan Premier League, Sabtu (17/9/2016):

Hull City 1-4 Arsenal (Robert Snodgrass 79' ; Alexis Sanchez 17', 83', Theo Walcott 55', Granit Xhaka 90')

Leicester 3-0 Burnley (Islam Slimani 45', 48', Ben Mee 78'-bd)

Manchester City 4-0 Bournemouth (Kevin De Bruyne 15', Kelechi Iheanacho 25', Raheem Sterling 49', Ilkay Guendogan 66')

West Bromwich Albion 4-2 West Ham United (Nacer Chadli 8', Salomon Rondon 37', James McClean 44' ; Michail Antonio 61', Manuel Lanzini 65'-pen)

Everton 3-1 Middlesbrough (Gareth Barry 24', Seamus Coleman 42', Romelu Lukaku 45' ; Maarten Stekelenburg 22'-bd)

 

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com