Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Baru Barcelona Terinspirasi Roberto Carlos

Kompas.com - 06/09/2016, 08:34 WIB
Anju Christian

Penulis

Sumber Barcelona

BARCELONA, KOMPAS.com - Pemain belakang anyar Barcelona, Lucas Digne, mengulas sejumlah sosok yang menjadi inspirasinya.

Pertama, dia menunjuk eks bek kiri Real Madrid, Roberto Carlos, sebagai panutannya. Serupa Carlos, Digne memang cukup rajin membantu serangan.

Bahkan, pemain asal Perancis itu tak jarang mencetak gol. Masing-masing tiga gol disumbangkan Digne ketika membela AS Roma dan LOSC Lille.

"Saya memang menyukai Roberto Carlos. Sebab, dia sangat bagus baik ketika menyerang maupun bertahan. Saya pun mengagumi Philipp Lahm yang bisa bermain di tengah," kata Digne.

Digne pun melihat gaya seperti Carlos sesuai dengan kebutuhan Barcelona. Sebab, tim berjulukan La Blaugrana menuntut bek sayap kiri dan kanan untuk intens menyusup ke daerah lawan.

Carlos bukanlah satu-satunya eks pemain Real Madrid yang menginspirasi Digne. Sikap serupa ditunjukkan Digne kepada Zinedine Zidane, yang kini melatih Los Blancos, julukan Real Madrid.

Hanya, di mata Digne, Zidane bukanlah pemain terbaik sepanjang masa.

"Zidane adalah idola saya. Namun, sudah jelas, Messi merupakan pemain terbaik di dunia," ucap pemilik nomor kostum 19 itu.

Di Barcelona, Digne diyakini akan kesulitan menembus tim inti. Masih ada Jordi Alba yang sudah mapan di sisi kiri pertahanan dalam beberapa musim terakhir.

Atas dasar kiprah Alba pula, Digne tidak mau sesumbar bakal menggusur kompetitornya.

"Alba adalah pemain hebat. Hal terpenting yaitu tim. Kami harus memberikan kemampuan maksimal agar tim semakin kuat," ujar Digne.

Sejauh ini, Alba masih mendapatkan jatah lebih banyak. Digne cuma diturunkan selama 138 menit dalam empat laga pada musim 2016-2017.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Barcelona
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Liga Champions
Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Liga Inggris
Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com