Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ronaldo Dicoret dari Skuad Portugal

Kompas.com - 27/08/2016, 06:15 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber GOAL

KOMPAS.com — Pelatih tim nasional Portugal, Fernando Santos, memutuskan untuk tidak memanggil Cristiano Ronaldo untuk dua laga internasional pada bulan September 2016.

Bintang Real Madrid tersebut tersisih dari skuad karena kondisi fisiknya tak memungkinkan untuk tampil pada laga persahabatan melawan Gibraltar pada Kamis (1/9/2016) dan laga kualifikasi Piala Dunia 2018 kontra Swiss, Selasa (7/9/2016).

Ronaldo yang baru saja dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Eropa pada Kamis (25/8/2016) harus absen dalam laga pramusim bersama Real Madrid karena mengalami cedera lutut. Dia mengalami cedera tersebut setelah tampil pada final Piala Eropa 2016, 10 Juli 2016.

Cedera tersebut juga membuat Ronaldo absen dalam pertandingan perdana La Liga melawan Real Sociedad pada Minggu (22/8/2016).

Saat ini, Ronaldo sudah mulai berlatih, tetapi Santos tak mau mengambil risiko untuk memainkannya.

"Klub-klub baru saja memulai kompetisi dan ini bukan fase biasa pada musim ini. Saya ingin mempertahankan skuad final meskipun ada pemain yang dari sisi medis tidak bisa tampil. Pintu tim nasional tidak pernah tertutup untuk siapa pun," kata Santos.

Selain Ronaldo, Santos juga tak memanggil bek veteran, Ricardo Carvalho. Namun, di sisi lain, Santos tetap memanggil gelandang Bayern Muenchen, Renato Sanches, yang dinobatkan sebagai Pemain Muda Terbaik Piala Eropa 2016.

Berikut skuad Portugal:

Kiper: Anthony Lopes (Lyon), Eduardo (Chelsea), Rui Patricio (Sporting CP)

Bek: Bruno Alves (Cagliari), Cedric (Southampton), Eliseu (Benfica), Joao Cancelo (Valencia), Jose Fonte (Southampton), Luis Neto (Zenit), Pepe (Real Madrid), Raphael Guerreiro (Borussia Dortmund)

Gelandang: Adrien (Sporting CP), Andre Gomes (Barcelona), Danilo Pereira (Porto), Joao Mario (Sporting CP), Joao Moutinho (Monaco), Renato Sanches (Bayern Munich), William Carvalho (Sporting CP)

Penyerang: Andre Silva (Porto), Bernardo Silva (Monaco), Eder (Lille), Nani (Valencia), Rafa Silva (Braga), Ricardo Quaresma (Besiktas).

 

Feeling good????lets go????????

A photo posted by Cristiano Ronaldo (@cristiano) on Aug 26, 2016 at 10:13am PDT

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com