Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Urusan Penting di Singapura, Rene Alberts Tinggalkan PSM

Kompas.com - 02/08/2016, 21:34 WIB

MAKASSAR, KOMPAS.com - Pelatih kepala PSM Makassar, Robert Rene Alberts, meninggalkan tim berjulukan Juku Eja itu usai bermain imbang 2-2 melawan Mitra Kukar di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Kalimantan Timur, 31 Juli 2016. Rene Albert pergi ke Singapura.

Menurut Asisten Pelatih PSM, Budiarjo Thalib, kepergian pelatih asal Belanda itu untuk menyelesaikan satu urusan penting. Tetapi dia akan segera kembali.

"Namun menurut rencana sudah kembali bergabung dengan tim besok. Untuk sementara, tim memang ditangani para asisten pelatih," ujarnya di Makassar, Selasa (2/8/2016).

Sementara itu, kualitas permainan PSM hingga pekan ke-13 Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016 dianggap mengalami peningkatan. Meski hanya memetik dua kali kemenangan dan satu laga berakhir seri pada delapan laga terakhir, tetapi secara strategi dianggap meningkat.

Terkait penampilan pemain belakang PSM yang digawangi Ardan Aras, Sumardi, Hendra dan Wasiat, yang dianggap belum mampu bersiang, hal itu memang diakui manajemen. Karena itu, Budiarjo Thalib mengatakan kualitas pemain belakang harus dibenahi.

Namun menurutnya, secara keseluruhan baik persoalan stamina maupun taktik pertahanan tak menjadi masalah. Justru masalah kurang beruntung saja yang membuat kemenangan di depan mata akhirnya sirna.

Untuk laga selanjutnya, Budi yang ditemui usai latihan di lapangan Kodam VII Wirabuana, Selasa (2/8), mengatakan bahwa tim pelatih saat ini belum ada arahan untuk melakukan perombakan strategi bertahan.

"Kami tunggu sampai coach Robert kembali ke Makassar (dari Singapura). Namun untuk saat ini memang belum ada perubahan startegi terutama strategi pertahanan yang belakangan mendapatkan sorotan," katanya.

Dirinya juga mengakui jika saat ini manajemen belum berencana mencari pemain baru untuk mengisi sektor pertahanan. Mereka masih menunggu perkembangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber ANTARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com