Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalahkan Persipura, Madura United Ambil Alih Puncak Klasemen

Kompas.com - 30/07/2016, 18:09 WIB
Anju Christian

Penulis

BANGKALAN, KOMPAS.com - Madura United kembali ke puncak klasemen sementara TSC 2016 setelah menang 2-0 atas Persipura Jayapura di Stadion Gelora Bangkalan, Sabtu (30/7/2016).

Dua gol Madura United diciptakan oleh Dane Milovanovic pada menit ke-32 dan Bayu Gatra pada menit ke-51.

Berkali-kali, Madura United menebar ancaman melalui penetrasi Bayu Gatra di sisi sayap. Salah satunya, umpan sepak pojok asal Jember itu berbuah peluang pada menit ke-10, tetapi gagal dimaksimalkan Pablo Rodriguez.

Kebuntuan baru berakhir pada menit ke-32. Milovanovic memanfaatkan kesalahan Ian Kabes sebelum menggetarkan jalan Ferdiansyah.

Ketinggalan satu gol mendorong Persipura untuk naik menyerang. Hanya, sejumlah dari percobaan dari Boaz Solossa dkk masih belum menuai hasil.

Alih-alih menyamakan kedudukan, Persipura justru kecolongan enam menit setelah jeda. Kali ini, Milovanovic berganti peran sebagai pelayan dalam gol Bayu Gatra.

Setelah gol kedua, Madura United tidak lantas menurunkan intensitas serangan. Sejumlah ancaman kembali ditebar, ke gawang Ferdiansyah, tetapi skor 2-0 tidak berubah hingga peluit panjang berbunyi.

Kemenangan ini mengantarkan Madura United mengambil alih puncak klasemen dari Arema Cronus. Madura United meraup 30 poin dari 13 laga, sedangkan Arema terpaut tiga angka dengan jumlah laga yang lebih sedikit.

Konstelasi bisa kembali berubah apabila Arema menang atas PS TNI di Stadion Pakansari, Minggu (31/7/2016).

Sementara itu, Persipura masih tertahan di peringkat ke-7 dengan koleksi 19 poin dari 13 pertandingan.

Madura United 2-0 Persipura Jayapura (Dane Milovanovic 32'; Bayu Gatra 50')

Madura United: 77-Hery Prasetyo; 14-Rendi Siregar, 5-Munhar, 15-Fabiano Beltrame, 23-Gilang Ginarsa; 4-Asep Berlian, 13-Dane Milovanovic, 10-Slamet Nurcahyo; 7-Engelberd Sani, 8-Bayu Gatra, 9-Pablo Rodriguez Aracil
Pelatih: Gomes de Oliveira

Persipura Jayapura: 20-Ferdiansyah; 31-Dominggus Fakdawer, 4-Ricardo Salampessy, 2-Rony Beropay, 21-Yustinus Pae; 13-Ian Louis Kabes, 44-Yohanis Tjoe, 45-Bio Paulin; 30-Foday Boakay, 86-Boaz Solossa, 18-Ricky Kayame
Pelatih: Jafri Sastra

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com