Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal 3 Pemain Terbaik, Mourinho Pilih Messi daripada Ronaldo

Kompas.com - 20/07/2016, 08:22 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Sportes


MANCHESTER, KOMPAS.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, memilih tiga pemain sepak bola terbaik sepanjang sejarah. Uniknya, pelatih asal Portugal itu tidak memilih bintang asal negaranya, Cristiano Ronaldo, yang juga pernah dilatihnya. 

Pernyataan Mourinho ini tersebar luas di media sosial dan bahkan putra pelatih asal Portugal tersebut, Jose Mourinho Jr, mengonfirmasi bahwa pendapat ayahnya benar.

Jose Mourinho Jr mengonfirmasi pernyataan ayahnya dengan me-retweet akun @messi10stats yang menjelaskan 3 pemain terbaik versi Mourinho.

"Menurut saya, tiga pemain terbaik itu adalah Lionel Messi, Pele, dan Diego Maradona," ucap Mourinho seperti dilansir Mirror.

Pernyataan Mourinho ini menjadi sorotan karena dia lebih memilih Messi ketimbang Cristiano Ronaldo.

Padahal, Ronaldo adalah pemain Real Madrid, klub yang pernah ditangani Mourinho. Terlebih, Ronaldo baru saja mengantarkan Portugal menjuarai Piala Eropa 2016. 

Sementara Messi, kembali gagal mempersembahkan gelar bagi Argentina dan memilih pensiun dari tim nasional.

Selain itu, pernyataan Mourinho ini kontradiktif dengan ucapannya pada 2013. Ketika itu, dia memilih Ronaldo sebagai yang terbaik. 

"Ronaldo mungkin pemain terbaik yang pernah ada. Saya tidak pernah melihat Pele dan menyaksikan Maradona beberapa kali. Namun, Ronaldo luar biasa," ucapnya ketika itu. 

Boleh jadi, pilihan Mourinho ini untuk menyenangkan hati anaknya. Jose Mourinho Jr. Kiper yang tengah menimba ilmu di Fulham tersebut adalah salah satu fans Barcelona dan mengidolakan Messi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Sportes
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia Bekuk Australia

Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia Bekuk Australia

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Isi Curhat Shin Tae-yong Ke Media Korea Soal Wasit Kontroversial di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Kandidat Pengganti Rezaldi Hehanussa di Persib

Liga Indonesia
Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Thierry Henry Lempar Pujian ke Seni Bertahan Real Madrid di Stadion Etihad

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com