Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Miralem Pjanic Ingin Segera Bergabung ke Juventus

Kompas.com - 11/06/2016, 21:06 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

TURIN, KOMPAS.com - Gelandang AS Roma, Miralem Pjanic, berharap proses transfernya ke Juventus bisa segera tuntas. Hal itu diungkapkan langsung oleh Direktur Juventus, Giuseppe Marotta.

Kabar kepindahan Pjanic ke Juventus semakin mendekati kenyataan. Juventus ditengarai akan mengaktifkan klausul pelepasan Pjanic dari AS Roma dengan nilai 38 juta euro (Rp 570,3 miliar).

Sebelumnya, melalui Roma Radio pada Sabtu (11/6/2016) pagi waktu setempat, Direktur AS Roma Mauro Baldissoni menyatakan bahwa Pjanic secara formal telah mengajukan permohonan transfernya ke Juventus.

"Negosiasi Pjanic rampung atas desakan dari sang pemain, yang memang sangat ingin ke Juventus dengan mengaktifkan klausul pelepasan dari Roma," ujar Marotta seperti dikutip dari La Gazzetta dello Sport.

Berdasarkan peraturannya, Pjanic berhak mendapatkan 20 persen dari uang klausul pelepasan sebesar 38 juta euro yang akan dibayarkan Juventus. Namun menurut Football Italia, Pjanic memutuskan untuk tidak mengambil haknya tersebut.

Dengan demikian, transfer Pjanic ke Juventus tinggal menunggu waktu. "Sang pemain akan segera menjalani tes medis bersama kami," kata Marotta melanjutkan.

Pjanic memperkuat AS Roma sejak 2011. Pemain asal Bosnia itu pernah dua musim beruntun (2014-2015 dan 2015-2016) tercatat sebagai pencipta assist terbanyak di Serie A.

Selama berseragam AS Roma, Pjanic telah mengukir 185 penampilan dalam seluruh kompetisi, dan berhasil mencetak 30 gol dan 46 assist.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Kata Pelatih Tanzania jika Timnas Indonesia Ingin Kalahkan Irak

Timnas Indonesia
AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

AVC Challenge Cup: Indonesia Kalah dari Korsel, Grogi dan Tegang

Sports
Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Jelang Indonesia Vs Irak, Marselino Banyak Belajar dari Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Daftar Tim Promosi Serie A: Warna Indonesia dalam Jay Idzes dan Como 1907

Liga Italia
Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Satu Dekade di Indonesia, NBA Berkomitmen Kembangkan Talenta Muda

Sports
Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Persib Juara Liga 1 2024 Jadi Kado Spesial Ulang Tahun Umuh Muchtar

Liga Indonesia
Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Inggris Vs Bosnia-Herzegovina: Pemanasan Euro, Southgate Ingin Kombinasi Pemain

Internasional
Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Rachmat Irianto Juara di Persib: Luruhkan Stigma Negatif, Tanpa Bayang-bayang Ayah

Liga Indonesia
Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Biang Kekalahan Fajar/Rian di Final Singapore Open 2024

Badminton
Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Kalah dari Selangor FC, Persija Runner-up Pramusim Premium Sports

Liga Lain
Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Jay Idzes Bawa Venezia Promosi ke Serie A Usai Singkirkan Cremonese

Liga Italia
Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Marselino: Pemain Timnas Indonesia Tidak Tegang, Siap Lawan Irak

Timnas Indonesia
Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Jawaban Tegas Ketum PSSI soal Polemik Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

STY Jelaskan Alasan Pemanggilan Malik Risaldi ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Perubahan Besar Timnas Indonesia Usai Cetak Sejarah di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com