Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Harus Lebih Sabar meski Wajib Cetak Banyak Gol

Kompas.com - 12/04/2016, 10:32 WIB

MADRID, KOMPAS.com - Real Madrid membutuhkan kemenangan besar atas Wolfsburg dalam laga kedua babak perempat final Liga Champions di Santiago Bernabeu, Selasa (12/4/2016). Meski demikian, pelatih Madrid, Zinedine Zidane, mengingatkan pemainnya untuk bermain sabar demi memenuhi misi tersebut.

Pada leg pertama, Rabu (6/4/2016) di Stadion Volkswagen Arena, Real Madrid takluk 0-2. Ini membuat Real Madrid harus menang dengan selisih minimal tiga gol sehingga bisa lolos ke semifinal dan menjaga asa meraih undecima alias gelar ke-11 kompetisi paling bergengsi antarklub Eropa tersebut.

"Kuncinya adalah kesabaran. Hal itu sudah terbukti di La Liga. Kami sempat tertinggal 13 poin dari FC Barcelona, sekarang selisih kami dengan mereka hanya empat poin," kata Zidane.

Meski tahu itu bukan tugas mudah, Zidane tetap optimistis dengan kemampuan timnya.

"Pertandingan nanti akan lebih sulit seandainya Wolfsburg mencetak gol. Yang perlu kami lakukan adalah tetap fokus dari awal hingga akhir pertandingan. Kami harus tetap berhati-hati. Untuk menang, kami harus menyerang dan bertahan sama baiknya," tutur eks ikon tim nasional Perancis tersebut.

Zidane tidak mengecilkan peluang Wolfsburg untuk mencetak gol. Namun, dia mengingatkan timnya untuk tidak kehilangan fokus seandainya hal tersebut terjadi.

"Kalau Wolfsburg bisa mencetak gol, keadaan akan menjadi sulit bagi kami. Kami hanya perlu fokus dari awal hingga akhir pertandingan . Kami bisa mencetak gol, tetapi tetap harus berhati-hati. Permainan sepak bola yang baik bukan hanya soal mencetak gol, tetapi juga punya pertahanan solid," ucapnya.

Untuk urusan menjebol gawang lawan, Zidane pun dihampiri kabar positif. Penyerang Karim Benzema dinyatakan fit. Benzema cedera pada leg pertama, dan absen saat Madrid menang 4-0 atas Eibar, Sabtu (9/4/2016).

"Benzema sudah pulih total. Dia siap bermain dan sangat fokus melawan Wolfsburg," ujar Zidane. (Lariza Oky Adisty)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber JUARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang Atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang Atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Barcelona Mengarah ke Nama Rafa Marquez Sebagai Pengganti Xavi

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persija Menang, Madura United Libas Borneo FC

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Shin Tae-yong Bicara Moril Pasukan Timnas U23 Setelah Laga Kontroversial Kontra Qatar

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Man City Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com