Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Menangkan Napoli, Higuain Akui Alami Cedera

Kompas.com - 01/02/2016, 07:33 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

NAPLES, KOMPAS.com - Pendukung Napoli boleh saja bersuka cita setelah timnya menang telak 5-1 atas Empoli, pada Minggu (31/1/2016). Namun, di balik kemenangan itu, terdapat kabar buruk soal kondisi fisik Gonzalo Higuain.

Pada laga tersebut, Higuain sukses menyumbangkan satu gol, tepatnya pada menit ke-33. Higuain pun kian mengokohkan statusnya sebagai top scorer sementara Serie A dengan lesakan 22 gol dari 22 pertandingan.

Akan tetapi, seusai laga tersebut, Higuain melontarkan pengakuan yang membuat kubu Napoli cemas. Pemain berusia 28 tahun itu menyatakan mengalami masalah pada bahunya.

Tanda-tanda Higuain mengalami cedera sudah terlihat saat laga kontra Empoli masih bergulir. Ketika laga memasuki menit ke-72, Higuain digantikan oleh Manolo Gabbiadini.

Padahal, pada dua pertandingan Serie A sebelumnya (melawan Sassuolo dan Sampdoria), Higuain mampu bermain hingga 90 menit.

"Saya merasa kurang baik. Saya sempat mendapat benturan di bahu. Setelah pertandingan selesai, saya pun mulai merasa sedikit nyeri," ujar Higuain kepada Mediaset Premium.


Selama berseragam Napoli, Higuain sudah dua kali mengalami cedera yang membuatnya absen beberapa laga. Keduanya terjadi pada musim kompetisi 2013-2014.

Cedera pertama terjadi pada 28 September 2013, yang mengharuskannya menepi hingga 19 hari. Sedangkan yang kedua terjadi pada 5 Mei 2014, yang memakan waktu absen selama sebulan

Kendati demikian, Higuain tak terlalu merisaukan rasa nyerinya itu. Dia hanya berharap tren positif Napoli di Serie A bisa terus berlanjut.

"Kami harus terus bergerak maju, memenangi laga demi laga, seperti yang telah kami lakukan. Kami adalah kelompok yang bersatu, dan berharap bisa terus seperti itu," kata Higuain.

"Kami harus tetap bersikap tenang, tetapi juga terus bekerja. Hanya dengan cara seperti itu kami bisa meraih kemenangan."

Kemenangan atas Empoli pun mengantarkan Napoli kembali ke singgasana puncak klasemen Serie A dengan perolehan 50 poin. Mereka unggul dua poin dari Juventus di urutan kedua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com