Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Arsenal Vs Chelsea, Wenger Ingin Oezil dan Sanchez Pulih

Kompas.com - 21/01/2016, 20:05 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis


LONDON, KOMPAS.com
- Manajer Arsenal, Arsene Wenger, berharap dua pemain andalannya, Alexis Sanchez dan Mesut Oezil, bisa tampil saat laga Premier League melawan Chelsea di Stadion Emirates, Minggu (24/1/2016).

Saat ini, Arsenal bercokol di puncak klasemen sementara Premier League dengan perolehan 44 poin. Mereka unggul selisih gol atas Leicester City di posisi kedua.

Namun, perjuangan The Gunners untuk mempertahankan posisi terkendala oleh cedera sejumlah pemain kunci, seperti Sanchez dan Oezil.

Sanchez mengalami cedera hamstring saat Arsenal bertandang ke markas Norwich City, pada 29 November 2015. Akibatnya, pemain Cile berusia 27 tahun itu harus melewatkan delapan laga Premier League.

Adapun Oezil, harus menepi sejak 14 Januari 2016. Gelandang Jerman tersebut tak tampil saat Arsenal menghadapi Stoke City, pada Minggu (17/1/2016).

Meskipun demikian, Wenger optimistis mengenai kesembuhan kedua pemain tersebut sehingga dapat tampil pada laga kontra Chelsea.

"Saat bermain di kandang Stoke City pada pekan lalu, kami tak memiliki permasalahan. Oezil bakal bisa dimainkan. Dua hari ke depan juga menjadi waktu yang menentukan untuk Sanchez," kata Wenger, Kamis (21/1/2016).

"Kami telah bermain dengan baik meskipun tanpa sejumlah pemain besar kami. Namun, kami berharap mereka pulih karena ingin berkiprah dengan baik di Piala FA dan Liga Champions," ucap pelatih asal Perancis itu melanjutkan.

Kehadiran kedua memang begitu krusial bagi Arsenal. Hal itu dapat dilihat dari kontribusinya sepanjang musim ini.

Oezil yang kini berusia 27 tahun tersebut, sudah tampil sebanyak 20 pertandingan di Premier League, dengan torehan tiga gol dan 16 assist.

Demikian pula dengan Sanchez yang mampu menyarangkan sembilan gol dari 20 laga bersama Arsenal. Seandainya tak mengalami cedera, Sanchez mungkin saja melampaui catatan tersebut.

Bahkan, legenda Arsenal yang juga menjadi pencetak gol terbanyak klub, Thierry Henry, pernah memuji Sanchez sebagai salah satu rekrutan terbaik.

"Sanchez adalah pemain yang sangat bagus. Jika dia sedang tampil apik, Arsenal memiliki banyak peluang untuk memenangi pertandingan," kata Henry kepada Daily Mail, pada 13 Januari 2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com