Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klopp Sebut Mignolet Sempurna bagi Liverpool

Kompas.com - 20/01/2016, 05:46 WIB
KOMPAS.com - Manajer Liverpool, Juergen Klopp, melukiskan Simon Mignolet sebagai pemain yang sempurna bagi Liverpool. Klopp melontarkan pujian tersebut setelah sang penjaga gawang menandatangani kontrak baru berdurasi lima setengah tahun di Anfield.

Memang, perpanjangan kontrak yang membuat Mignolet tetap berkostum Liverpool hingga tahun 2021, cukup mengejutkan banyak pihak karena penampilan penjaga gawang asal Belgia ini masih sangat labil. Tetapi Klopp justru sangat yakin dengan potensi kiper berusia 27 tahun tersebut.

"Ketika saya datang ke sini, saya tidak mendengarkan hal yang negatif tentang Simon dari semua orang yang saya ajak bicara tentangnya," ujar Klopp.

"Ada banyak pertandingan sejak saya berada di sini dan Simon, seperti normalnya seorang penjaga gawang, terlibat dalam satu atau dua gol yang terjadi."

"Namun kami berpikir tentang hal itu secara keseluruhan dan merupakan sebuah paket, Simon Mignolet, bagi kami, pemain yang sempurna karena dia pemain yang cerdas, cukup muda untuk berkembang dalam hal yang harus dikembangkan. Dia juga memberikan kami perasaan yang bagus ketika dia masuk starting line-up."

 Mignolet, yang mengawali kariernya bersama klub Sint-Truiden, mulai merasakan atmosfer Premier League pada musim 2010 bersama Sunderland. Tiga musim di klub "kecil" tersebut, Mignolet pindah ke Anfield pada musim 2013 setelah The Reds menebusnya seharga 9 juta poundsterling dan kontrak lima tahun.

Manajer Liverpool saat itu, Brendan Rodgers, sangat yakin Mignolet bisa mengangkat performa tim dan membawa mereka menjadi juara. Sayang, mimpi itu tidak terwujud, karena Liverpool hanya nyaris menjadi juara pada musim 2013-2014. Si Merah cuma runner-up karena kalah bersaing dengan Manchester City.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Goal
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com