Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahli Sepak Bola Jerman Ungkap Kelemahan Guardiola

Kompas.com - 24/12/2015, 06:52 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber Juara.net
LONDON, KOMPAS.com - Pelatih Bayern Muenchen, Josep "Pep" Guardiola, terkenal sebagai sosok inovatif dan bermental juara ke mana pun ia pergi. Namun, beberapa kelemahan sang pelatih membuat kubu Bayern Muenchen tak terlalu kecewa melepasnya.

Guardiola sudah memastikan diri tak akan memperpanjang kontrak bersama kubu Bavaria tersebut. Ia akan meninggalkan Bayern pada akhir musim ini.

Selama kariernya, ia terkenal sebagai salah satu manajer terbaik dunia setelah berhasil memenangi 14 gelar dalam empat tahun pertama melatih.

Akan tetapi, prestasi sang manajer di dalam lapangan tak bisa memungkiri bahwa ia bukan sosok sempurna di luar lapangan.

"Ia merupakan pelatih yang sulit dijangkau oleh banyak orang," ujar ahli sepak bola Jerman, Raphael Honigstein, kepada BBC Radio 5 Live.

"Mungkin ini alasan Bayern tak bisa bersikap hangat kepadanya walau mereka menghargai hasil kinerja sang pelatih."

Sebagai contoh, Honigstein mengatakan bahwa komunikasi para petinggi klub dengan sang pelatih masih tak terjalin maksimal setelah tiga tahun.

"Guardiola dikabarkan lebih sering mengirim asisten atau tangan kanannya ke pertemuan-pertemuan penting karena ia tak terlalu suka berbicara dengan orang banyak," lanjut Honigstein.

Sang jurnalis melanjutkan bahwa hal tersebut bukan berarti kubu Bavaria tak akan merindukannya.

"Kemampuannya membenahi pemain dan pemahamannya bagaimana memainkan sepak bola tak ada dua," ujar Honigstein lagi.

"Guardiola juga bisa meminta timnya bermain dengan dua-tiga taktik berbeda selama 90 menit pertandingan," lanjutnya.

Hanya, level intensitas seperti itu bisa melelahkan apalagi datang dari seseorang yang mempunyai keterbatasan komunikasi seperti Guardiola. (Firzie Idris)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Juara.net
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com