Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mampukah Manchester United Ulangi Catatan Manis?

Kompas.com - 08/12/2015, 21:59 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber UEFA

WOLFSBURG, KOMPAS.com - Manchester United boleh berbangga diri atas Wolfsburg. Dilihat dari rekor pertemuan, Setan Merah tercatat lebih unggul dari klub asal Jerman tersebut.

Manchester United harus menjalani pertemuan hidup dan mati dengan Wolfsburg pada laga pamungkas Grup B Liga Champions di Volkswagen Arena, Selasa (8/12/2015) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Untuk bisa lolos ke babak 16 besar, Manchester United wajib meraih kemenangan. Sebab, posisi mereka terancam oleh PSV Eindhoven yang duduk di posisi ketiga klasemen Grup B dengan raihan tujuh poin.

Apabila Manchester United gagal meraih kemenangan dan PSV Eindhoven sukses menundukkan CSKA Moscow, Liga Europa pun menanti pasukan Louis van Gaal.

Saat ini, Grup B dipuncaki oleh Wolfsburg dengan raihan sembilan poin. Sementara itu, Manchester United ada di peringkat runner-up dengan mengemas delapan poin.

Langkah Manchester United semakin terasa berat setelah sejumlah pemain andalannya, seperti Wayne Rooney dan Morgan Schneiderlin, tidak dapat dimainkan lantaran cedera.

Akan tetapi, pendukung Setan Merah boleh sedikit bernapas lega. Dilihat dari rekor pertemuan, Manchester United lebih unggul dari Wolfsburg.

Dari tiga kali pertemuan kedua tim, Manchester United mampu menyapu bersih seluruhnya dengan hasil kemenangan.

Pertemuan pertama terjadi pada 1 Oktober 2009. Kala itu, Manchester United bertindak sebagai tuan rumah dan masih ditangani oleh pelatih legendaris mereka, Sir Alex Ferguson.

Mereka sukses menumpas Wolfsburg dengan kedudukan 2-1. Edin Dzeko sempat membawa Wolfsburg unggul. Namun, dua gol dari Ryan Giggs dan Michael Carrick sukses membawa tuan rumah meraih poin penuh.

Kemudian, pertemuan kedua terjadi di kandang Wolfsburg pada 9 Desember 2009. Manchester United kembali memetik kemenangan. Kali ini dengan skor yang lebih besar, 3-1.


JOHN MACDOUGALL / AFP Michael Owen ketika masih berseragam Manchester United, sukses mencetak tiga gol ke gawang Wolfsburg.

Ketika itu, Michael Owen menjadi bintang bagi Manchester United karena berhasil menyarangkan tiga gol atau hat-trick ke gawang Wolfsburg.

Sedangkan pertemuan teranyar keduanya digelar pada Oktober 2015. Rooney dkk sukses menang 2-1 berkat eksekusi penalti Juan Mata dan Chris Smalling.

Catatan pertemuan Wolfsburg dengan klub Inggris juga tergolong negatif. Dari delapan laga, mereka hanya sekali menang. Kemenangan itu pun hanya diraih pada ajang Piala UEFA. Mereka saat itu menang atas Portsmouth FC, pada 4 Desember 2008.

Sementara itu, Manchester United sudah 30 kali bertemu dengan wakil Jerman. Hasilnya? Mereka merengkuh 15 kemenangan dan tujuh kali kalah.

Bagaimana dengan kans Manchester United pada laga kontra Wolfsburg nanti malam? Apakah mereka mampu memperbesar keunggulan rekor pertemuan atas Wolfsburg, atau justru sebaliknya?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com