Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ponaryo Akan Perkuat Sidrap United

Kompas.com - 13/10/2015, 20:42 WIB
MAKASSAR, Kompas.com - Mantan pemain Pusamania Borneo FC Ponaryo Astaman siap memperkuat Sidrap United menghadapi Turnamen Habibie Cup di Stadion Gelora Mandiri Parepare, Sulawesi Selatan, 28 Oktober - 10 November 2015.

"Ponaryo Astaman sudah siap bergabung dan rencananya akan tiba hari ini. Pihak klub memang sudah melakukan komunikasi sejak awal untuk bisa mendatangkannya di Sidrap," kata Pelatih Sidrap United Tony Ho yang dikonfirmasi dari Makassar, Selasa (13/10/2015).

Mantan Pelatih Bonek FC itu menjelaskan, kehadiran pemain yang sebelumnya memperkuat PSM Makassar tersebut diharapkan semakin memperkuat tim. Tim pelatih juga berharap kehadiran mantan kapten timnas itu memberikan efek positif bagi para pemain lokal di tim Sidrap United.

"Kami masih menunggu kedatanganya yang kemungkinan akan tiba pada malam ini. Bergabungnya Ponaryo tentu merupakan kerja keras dan komitmen klub untuk bisa mengangkat dan menjaga persaingan di Habibie Cup," tambahnya.

Selain Ponaryo, tim asal Kabupetan Sidenreng Rappang (Sidrap) Sulawesi Selatan itu juga baru saja mendaratkan empat pemain bintang Indonesia Super League (ISL) masing-masing masing Otavio Dutra, Agung Prasetyo, Markus Haris Maulana serta mantan timnas U-19 Asnawi.

Para pemain yang tiba di Kabupaten Sidrap, Senin malam itu sudah diterima secara langsung oleh Bupati Sidrap hari ini. Pihaknya juga bersyukur dengan kesiapan para pemain utuk memperkuat tim pada turnamen nanti.

Menurut dia, empat pemain itu juga sudah mengikuti latihan yang dilaksanakan pada Selasa pagi. Dirinya memang sengaja mengikutkan seluruh pemain untuk bisa segera beradaptasi dengan pemain yang ada sebelumnya.

"Melihat komposisi yang ada saat ini tentu kami semakin optimistis bisa bersaing memperebutkan titel juara di turnamen Habibie Cup. Namun kami tentu tetap mewaspadai sejumlah tim yang juga akan diperkuat pemain ISL," ujarnya.

Sementara itu, mantan gelandang Persela Lamongan, Akbar Rasyid mengakui jika telah mendapat panggilan untuk bergabung bersama tim yang bermarkas di Stadion Ganggawa Kabupaten Sidrap itu. Mantan pemain Persebaya dan Pusamania Borneo FC itu menyatakan, meski dirinya sudah dipanggil bergabung dalam latihan persiapan tim namun belum bisa bergabung karena masih ada urusan keluarga.

"Coach Tony Ho sudah menghubungi saya beberapa waktu lalu untuk ikut bergabung dalam tim di Turnamen Habibie Cup," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com