Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemenang "Bigmatch", Bayern Pimpin Bundesliga

Kompas.com - 30/08/2015, 02:13 WIB
MUENCHEN, Kompas.com - Bayern Muenchen memenangi bigmatch melawan salah satu rival beratnya di Bundesliga, Bayer Leverkusen, pada pekan ketiga di Allianz Arena, Sabtu (29/8/2015). The Bavarians menggelontorkan tiga gol tanpa balas atas Leverkusen, yang membuat mereka memuncaki klasemen sementara.

Tambahan tiga poin dari laga ini membuat pasukan Pep Guardiola mengumpulkan total sembilan poin, unggul dua angka atas runner-up musim lalu, Wolfsburg, yang menang 3-0 atas Schalke 04. Tetapi posisi Bayern masih mungkin tergeser jika Borussia Dortmund menang dengan selisih minimal dua gol atas Hertha Berlin pada Minggu (30/8).

Setelah sempat kesulitan meraih kemenangan pada pekan kedua menghadapi Hoffenheim yang berakhir dengan skor 2-1, Muenchen kembali tampil perkasa. Di hadapan pendukungnya, Die Bayern meraih kemenangan besar, setelah sukses melakukannya di tempat yang sama pada pekan pertama atas Hamburg dengan skor 5-0.

Pada laga ini, Muenchen memiliki 65 persen penguasaan bola berbanding 35 persen yang dimiliki lawan. Dalam urusan menciptakan peluang, Philipp Lahm dkk mampu mendapatkan 14 peluang dengan enam percobaan yang mengarah langsung ke gawang, berbanding 10 yang dimiliki Leverkusen dengan empat di antaranya yang tepat sasaran.

Muenchen baru berhasil membuka keran gol mereka pada menit ke-26 melalui Thomas Mueller. Berawal dari perjuangan Douglas Costa di sisi kanan pertahanan Leverkusen, gelandang sayap asal Brasil itu berhasil melewati Roberto Hilbert dengan kecepatannya sebelum melepaskan umpan matang kepada Mueller di mulut gawang Bernd Leno.

Meski mendominasi, tetapi Muenchen baru berhasil menambah gol pada pertengahan babak kedua. Menit ke-60, Mueller berhasil memperbesar keunggulan Muenchen melalui eksekusi tendangan penalti yang didapat karena pelanggaran Hilbert kepada Arturo Vidal saat berduel berebut bola di udara.

Pada menit ke-71, Muenchen kembali memperbesar keunggulan melalui eksekusi tendangan penalti Arjen Robben yang lagi-lagi didapat berkat pelanggaran yang dilakukan oleh Hilbert. Kali ini bek Jerman berusia 30 tahun itu dinyatakan wasit Florian Meyer menyentuh bola dengan tangan di dalam kotak terlarang. (Verdi Hendrawan)

Susunan pemain:

BAYERN MUENCHEN: 1-Neuer; 21-Lahm, 14-Xabi Alonso, 27-Alaba; 23-Vidal, 6-Thiago (83' 20-Rode), 25-Muller, 18-Bernat (73' 4-Dante); 10-Robben (78' 19-Gotze), 11-Douglas Costa, 9-Lewandowski.
Cadangan: 26-Ulreich, 39-Steinhart, 32-Kimmich, 13-Rafinha.
Pelatih: Josep Guardiola.

BAYER LEVERKUSEN: 1-Leno; 13-Hilbert, 4-Tah, 5-Papadopoulos, 18-Wendell (78' 17-Boenisch); 23-Kramer, 8-Bender; 38-Bellarabi, 10-Calhanoglu (61' 27-Kruse), 14-Mehmedi (46' 19-Brandt); 11-Kiessling.
Cadangan: 25-Kresic, 26-Donati, 2-Ramalho, 24-Ryu.
Pelaih: Roger Schmidt.

Wasit: Florian Meyer

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Man City Vs Chelsea, Pesan Pochettino untuk Cole Palmer

Liga Indonesia
Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com