Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertandingan Sepak Bola Ditunda Gara-gara Stadion Diserbu Lebah

Kompas.com - 28/07/2015, 10:19 WIB

KOMPAS.com - Pertandingan sepak bola biasanya ditunda karena masalah teknis seperti lapangan tergenang air atau mati lampu. Tapi yang terjadi di Inggris pada Sabtu (25/7/2015) memang sangat jarang terjadi. Laga sepa kbola harus ditunda gara-gara lapangan diserbu gerombolan lebah.

Peristiwa langka ini terjadi di Stadion Boundary Park, Greater Manchester, Inggris, tempat Oldham Athelitic, akan beruji coba menghadapi Blackburn Rovers. Laga tidak bisa dimulai, karena gerombolan lebah berkumpul di salah satu sudut tiang gawang.

Jelas saja laga tidak bisa dimulai karena, Anda bayangkan, bagaimana bila lebah itu terkena bola, lalu menyerang si kiper yang bertugas di sana. Pihak pengelola stadion kemudian memanggil pakar lebah untuk mengatasi masalah itu.

Hal menarik, pihak klub melalui pengeras suara, kemudian mengumumkan pemberitahuan nan jenaka untuk menenangkan fans yang harus menunggu lebah itu diusir.

"Penonton diharap sabar. Lebah-lebah itu tidak bayar tiket masuk, jadi kami harus mengeluarkan mereka dulu," ujar pengelola klub seperti dilaporkan situs The Daily Mail.

Pakar lebah, John Ogden, yang dipanggil datang, pun geleng-geleng kepala. "Bertahun-tahun bekerja, ya baru kali ini saya dapat telepon untuk memberi tahu, 'Tolong datang, ada lebah mengganggu pertandingan sepak bola'," katanya.(Aji Bramastara)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com