Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BOPI Sarankan Piala Kemerdekaan Diundur

Kompas.com - 27/07/2015, 19:58 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) menyarankan kepada Tim Transisi untuk mengubah jadwal pelaksanaan turnamen Piala Kemerdekaan 2015 yang rencananya digelar pada 2 Agustus 2015 menjadi 15 Agustus karena dinilai belum siap.

"Biar semuanya lebih baik. Banyak hal yang belum lengkapi termasuk data pemain dari masing-masing klub peserta. Sebaiknya dilengkapi terlebih dahulu," kata Sekjen BOPI Heru Nugroho di Kantor Kemenpora Jakarta, Senin.

Menurut Heru, saran untuk memundurkan pelaksanaan turnamen berpeluang diterima karena pihaknya sudah diskusi dengan Tim Transisi. Untuk itu, kata dia, BOPI meminta kepada Tim Transisi yang diketuai oleh Bibit Samad Rianto itu bekerja lebih baik dalam menyiapkan turnamen.

"Daripada terburu-buru lebih baik diundur tanggal 15 Agustus. Yang jelas masalah persiapan menjadi fokus utama kami meminta untuk memundurkan pelaksanaan Piala Kemerdekaan," tambahnya.

Piala Kemerdekaan sebelumnya sudah dua kali mengalami perubahan jadwal. Awalnya, turnamen itu direncanakan digelar pada 24 Juli, namun karena masalah persiapan diundur menjadi 1 Agustus.

Setelah itu, mempertimbangkan adanya pembukaan Muktamar Nahdlatul Ulama di Jombang, Jawa Timur, yang berlangsung pada hari yang sama, turnamen Piala Kemerdekaan pun kembali diundur menjadi 2 Agustus.

"Ini adalah opsi terakhir. Tidak bolah diundur lagi. Kalau digelar setelah 17 Agustus namanya bukan Piala Kemerdekaan lagi. Jadi piala pascakemerdekaan," tutur Heru.

Heru mengungkapkan, Tim Transisi saat ini sudah memasukkan berkas tersebut ke BOPI. Akan tetapi, menurutnya berkas tersebut masih harus dilengkapi, salah satunya perihal regulasi pertandingan.

"Regulasi harus jelas. Itu yang akan menyakinkan kami. Kami ingin semua pihak yang terlibat terproteksi. Tim Transisi memang sudah memasukkan satu nama event organizer. Tanggal 5 Agustus semua berkas harus masuk," jelas mantan staf khusus menpora era Roy Suryo itu.

Piala Kemerdekaan 2015 akan diikuti 24 tim divisi utama yang terbagi dalam empat grup dan akan dilaksanakan di enam tempat. Pembukaan turnamen itu rencananya bakal dilakukan di Stadion Manahan, Solo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com