Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buru Perisic, Inter Dianggap Tak Punya Duit

Kompas.com - 04/07/2015, 23:38 WIB
Anju Christian

Penulis

WOLFSBURG, KOMPAS.com -Direktur Olahraga Wolfsburg, Klaus Allofs, mengaku pesimistis Inter Milan mampu merekrut salah satu pemainnya, Ivan Perisic.

Dilaporkan media-media Italia, I Nerazzurri telah mengajukan proposal peminjaman dengan biaya dua juta euro (sekitar Rp 29 miliar) dengan tambahan opsi pembelian permanen senilai 18 juta euro pada musim panas 2016. Namun, tawaran itu dikabarkan tidak membuat Wolfsburg tergiur.

"Kami tak mempunyai niat menjual (Perisic). Lagi pula, saya tak yakin langkah ini bagus secara finansial untuk Nerazzurri. Inter juga bukan satu-satunya klub yang meminati Perisic," ungkap Allofs.

Agen Perisic, Tonci Martic, juga mengakui, nilai transfer masih menjadi masalah di antara kedua belah pihak. Padahal, Perisic dikabarkan sudah bersedia bila harus hijrah ke Giuseppe Meazza.

"Masalahnya bukan kesepakatan antara kami dan Inter, tetapi Wolfsburg dan Inter. Ini bergantung harga yang ditetapkan Wolfsburg untuk Ivan," kata Martic.

Kemampuan finansial Inter pada sisa periode transfer musim panas 2015 memang diragukan. Sejauh ini, mereka sudah menggelontorkan 61,7 juta euro untuk belanja, dengan 30 juta euro di antaranya dihabiskan untuk memboyong Geoffrey Kondogbia.

Presiden FIGC, Carlo Tavecchio pun mengkritik "pemborosan" Inter tersebut. "Saya khawatir dengan investasi Inter dan AC Milan. Neraca keuangan kedua klub seharusnya tak mampu mengeluarkan biaya seperti ini," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com