Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Neymar Melempem, Brasil Terkapar

Kompas.com - 18/06/2015, 09:03 WIB
Ferril Dennys

Penulis

SANTIAGO, KOMPAS.com — Tim nasional Brasil menelan kekalahan 0-1 dari Kolombia pada pertandingan lanjutan penyisihan Grup C Copa America 2015, di Estadio Monumental David Arellano, Rabu malam atau Kamis (18/6/2015) pagi.

Kolombia tampil lebih baik sehingga berhasil mengungguli Brasil dengan skor 1-0 pada babak pertama. Gol Kolombia diciptakan Jeison Murillo pada menit ke-36.

Gol Murillo tercipta akibat kelemahan Brasil mengantisipasi bola mati. Di sisi kiri pertahanan Brasil, Juan Cuadrado yang mengeksekusi tendangan bebas melepaskan umpan ke dalam kotak penalti lawan.

Umpan Cuadrado menghasilkan kemelut di dalam kotak penalti Brasil. Murillo memanfaatkannya dengan melepaskan tembakan keras yang tak mampu dibendung kiper Jefferson.

Selepas jeda, Brasil berusaha bangkit. Bahkan, Neymar dan kawan-kawan memiliki kesempatan emas mencetak gol balasan pada menit ke-57.

Murillo melakukan kesalahan fatal saat memberikan bola kepada Ospina. Ellias berusaha merebut bola, tetapi si kulit bulat bergulir ke kaki Roberto Firmino. Pemain bernomor punggung 11 tersebut langsung melepaskan tembakan, tetapi apes karena bola melayang di atas mistar gawang Kolombia.

Setelah itu, Brasil terlihat kesulitan menciptakan ancaman. Serangan Neymar dan kawan-kawan cukup mudah dipatahkan lawan. Neymar pun tampil tidak istimewa. Bintang Barcelona tersebut tampak kesulitan mengembangkan permainannya.

Pelatih Carlos Dunga berusaha mengatasi kebuntuan timnya dengan memasukkan Douglas Costa pada menit ke-68. Namun, perubahan yang dilakukan Dunga tak bisa menyelamatkan Brasil dari kekalahan.

Meskipun kalah, Brasil tetap menjadi pemuncak grup dengan mengoleksi tiga poin dari dua pertandingan. Sementara Kolombia naik ke peringkat ketiga dengan merangkum tiga poin.
 
Susunan Pemain
Brasil: 1-Jefferson; 2-Dani Alves, 3-Miranda, 6-Filipe Luis, 14-Thiago Silva; 5-Fernandinho, 8-Elías (Diego Tardelli 76), 10-Neymar, Fred (Coutinho 46), 19-Willian (Costa 68); 11-Roberto Firmino
Pelatih: Carlos Dunga

Kolombia: 1-David Ospina; 2-Cristián Zapata, 7-Pablo Armero, 18-Juan Zúniga, 22-Jeison Murillo; 5-Edwin Valencia (Mejia 80), 6-Carlos Sánchez, 10-James Rodríguez, 11-Juan Cuadrado; 9-Radamel Falcao, 19-Teófilo Gutiérrez (Bacca 76)
Pelatih:  Jose Pekerman

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com