Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Kata Dunia soal Mundurnya Blatter?

Kompas.com - 03/06/2015, 08:05 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

Sumber soccerway,BBC
ZURICH, KOMPAS.com - Keputusan Sepp Blatter mundur sebagai presiden FIFA pada Selasa (2/6/2015), disambut baik oleh beberapa kalangan. Banyak yang menilai, keputusan tersebut akan membawa perubahan dalam sepak bola.

Blatter telah menyatakan mundur dari jabatan yang sudah diembannya hampir 17 tahun. Secara resmi, Blatter akan menanggalkan jabatan presiden FIFA setelah berlangsungnya pemilihan presiden baru melalui Kongres Luar Biasa yang akan dilakukan secepatnya.

Berikut ini adalah beberapa tanggapan mengenai keputusan mundur Blatter:

Chairman Federasi Sepak Bola Inggris Greg Dyke
"Kami menyambut pengumuman hari ini dan percaya ini merupakan berita yang baik bagi dunia sepak bola dan FIFA."

Presiden Federasi Sepak Bola Belanda Michael van Praag
"Blatter mundur! Ini yang kami perjuangkan. Federasi sepak bola Belanda menyambut pengunduran diri Blatter sebagai presiden FIFA."

Mantan kandidat presiden FIFA Luis Figo
"Hari yang baik bagi FIFA dan untuk sepak bola. Perubahan akhirnya tiba. Saya telah yakin kejadian ini akan datang cepat atau lambat."

Presiden Federasi Sepak Bola Jerman Wolfgang Niersbach
"Ini keputusan yang tepat. Dengan pengunduran dirinya, beberapa masalah telah terselesaikan."

Presiden UEFA Michel Platini
"Ini keputusan yang sulit, berani dan juga keputusan tepat."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber soccerway,BBC
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com