Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juve Gagal Raih Hasil Sempurna saat Akhiri Serie-A

Kompas.com - 31/05/2015, 01:08 WIB
Ferril Dennys

Penulis

VERONA, KOMPAS.com - Juventus sebagai juara meraih hasil kurang memuaskan saat mengakhiri Serie-A. Sempat unggul terlebih dulu, Si Nyonya Besar dipaksa bermain imbang 2-2 oleh Hellas Verona, pada pertandingan pamungkas Serie-A yang digelar di Stadion Marcantonio Bentegodi, Sabtu (30/5/2015).

Gol pertama Juve diciptakan Roberto Pereyra pada menit ke-42. Pereyra menciptakan gol dengan luar biasa. Ia melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Kiper Rafael hanya terdiam melihat bola masuk ke gawangnya.

Verona sempat menyamakan kedudukan melalui gol Luca Toni pada menit ke-48. Menerima bola dari Emil Hallfredsson, Toni mampu menyarangkan bola ke tiang dekat. Dengan gol tersebut, pemain asal Italia tersebut telah menorehkan 22 gol.

Namun, kedudukan imbang hanya bertahan sembilan menit. Juve mampu unggul kembali berkat gol Fernando Llorente. Andrea Pirlo mampu men-chip bola saat melihat pergerakkan Padoin masuk ke dalam kotak penalti. Padoin kemudian memberikan umpan pendek kepada Llorente. Pemain asal Spanyol tersebut pun dengan mudah menyarangkan bola.

Juve mendapatkan hadiah penalti saat Llorente dijatuhkan Rafa Marquez. Sayang, Calos Tevez yang maju sebagai algojo gagal melaksanakan tugasnya setelah bola hasil tembakannya ditepis Rafael.

Juve pun dipaksa bermain 10 pemain saat Simone Pepe dikartumerahkan pada menit ke-90+2.

Tim tuan rumah mampu memanfaatkan keunggulan jumlah pemain. Mereka mampu menyamakan kedudukan berkat gol Juanito. Gol itu membuat Juve harus menutup pertandingan dengan hasil imbang 2-2.

Total, I Bianconeri mengoleksi 87 poin. Gianluigi Buffon dan kawan-kawan pun secara keseluruhan mengoleksi 26 kemenangan, sembilan hasil imbang, dan hanya tiga kali menelan kekalahan.  

Susunan Pemain  
Hellas Verona: 1-Rafael; 4-Rafael Márquez, 18-Vangelis Moras, 26-Jacopo Sala, 33-Alessandro Agostini; 10-Emil Hallfredsson, 19-Leandro Greco (Mounir Obaddi 59), 77-Panagiotis Tachtsidis; 9-Luca Toni, 11-Bosko Jankovicm, 21-Juanito
Pelatih: Adrea Mandorlini

Juventus: 1-Gianluigi Buffon; 5-Angelo Ogbonna, 19-Leonardo Bonucci, 20-Simone Padoin, 33-Patrice Evra (Stephan Lichtsteiner 59); 6-Paul Pogba, 8-Claudio Marchisio (Stefano Sturaro 45), 10-Carlos Tevez, 21-Andrea Pirlo, 37-Roberto Pereyra (Pepe 78); 14-Fernando Llorent
Pelatih: Massimiliano Allegri

Wasit: Marco Di Bello

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com