Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rusia Tuding AS Ingin Halangi Blatter Kembali Jadi Presiden FIFA

Kompas.com - 28/05/2015, 22:02 WIB
MOSKWA, KOMPAS.com — Presiden Rusia Vladimir Putin mengecam penangkapan sejumlah delegasi FIFA dalam penyelidikan pihak AS. Dia menyebut hal tersebut sebagai percobaan kubu Washington untuk menghalangi terpilih kembalinya Sepp Blatter sebagai kepala organisasi sepak bola dunia itu.

"Ini jelas-jelas merupakan upaya untuk menghalangi terpilih kembalinya Blatter sebagai presiden FIFA dan merupakan pelanggaran yang sangat serius terhadap prinsip-prinsip kerja organisasi internasional," kata Putin melalui televisi yang disiarkan pada Kamis (28/5/2015), seraya menuding AS berusaha menyebarluaskan yurisdiksinya ke negara-negara lain.

Rusia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2018 dan Putin mengklaim bahwa Blatter sebelumnya menolak tekanan yang dialamatkan kepadanya dengan niat membatalkan ajang di Rusia.

Moskwa dan Barat berada dalam kubu yang berseberangan pada krisis di Ukraina dan sejumlah senator AS telah meminta agar Piala Dunia 2018 tidak jadi diselenggarakan di Rusia.

Otoritas Swiss menahan tujuh pejabat FIFA pada Rabu (27/5/2015) sebagai bagian dari penyelidikan AS terhadap kasus korupsi di dalam tubuh badan sepak bola dunia itu. Penyelidikan terpisah dilakukan oleh Swiss untuk mencari kesalahan pada alokasi ajang 2018 ke Rusia dan Piala Dunia 2022 ke Qatar.

Pemilihan presiden FIFA menurut rencana akan dilakukan di Zurich pada Jumat (29/5/2015). Blatter, yang sudah menjadi presiden selama empat periode terakhir, bertekad kembali menduduki posisi tersebut dan dia akan menghadapi penantang tunggal, Pangeran Ali bin Al-Hussein dari Jordania.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com