Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/05/2015, 06:02 WIB
KOMPAS.com - Cristiano Ronaldo melewati rekor terbaik miliknya dalam mencetak gol terbanyak selama satu musim, setelah melakukan hat-trick ke gawang Getafe dalam laga pamungkas Primera Division di Santiago Bernabeu, Sabtu (23/5/2015) waktu setempat atau Minggu (24/5) dini hari WIB. Pasalnya, Ronaldo mengakhiri musim 2014-15 ini dengan torehan total 61 gol di semua ajang yang diikuti Madrid.

Tiga gol itu Ronaldo lesakkan dalam tempo 34 menit sejak peluit kick-off berbunyi. Dia membuka gol itu pada menit ke-13, sebelum Getafe berbalik unggul 2-1 hingga menit ke-26, sebelum dia menambah dua gol lagi pada menit ke-32 dan penalti pada menit ke-34. Alhasil, mantan pemain Manchester United tersebut pun memastikan diri menjadi el pichichi alias top scorer Premier League (dan juga top scorer Eropa) pada musim ini dengan torehan 48 gol, unggul lima atas pesaing utamanya yang merupakan striker Barcelona, Lionel Messi.

Ketika mencetak gol kedua pada menit ke-32 melalui tendangan bebas, Ronaldo berhasil menyamai rekor 60 gol dalam semusim yang dia torehkan pada musim 2011-12. Tetapi dengan gol penalti dua menit berselang, pemain berusia 30 tahun asal Portugal ini memecahkan rekor pribadinya dengan torehan 61 gol dalam semusim, sekaligus mencatatkan gol ke-313 dalam 300 penampilannya bersama Los Blancos sejak dibeli dari MU pada musim panas 2009.

Sebelumnya, Ronaldo juga sudah membuat rekor sebagai pemain pertama di Primera Division yang sukses mencetak 50 gol di tiap tahun selama lima musim berturut-turut. Kini, dengan statusnya sebagai top scorer, maka Ronaldo pun untuk ketiga kalinya menjadi pencetak gol tersubur di Liga Spanyol. Dia pun hanya terpaut 10 gol dari legenda Madrid, Raul Gonzalez, sebagai top scorer sepanjang masa klub ibukota Spanyol tersebut.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber Goal
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tavares Fokus Perbaiki PSM Makassar agar Terhindar Degradasi

Tavares Fokus Perbaiki PSM Makassar agar Terhindar Degradasi

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Skuad Troussier 'Nakal', Hubner Mau Lebih Agresif

Indonesia Vs Vietnam: Skuad Troussier "Nakal", Hubner Mau Lebih Agresif

Timnas Indonesia
Jersey Baru Timnas Indonesia, Soal Selera, Tak Bisa Senangkan Semua Orang

Jersey Baru Timnas Indonesia, Soal Selera, Tak Bisa Senangkan Semua Orang

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Pertaruhan Harga Diri Garuda

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Pertaruhan Harga Diri Garuda

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Berhasilnya Skenario Hodak, Persib Jadi Tim Produktif di Papan Atas

Berhasilnya Skenario Hodak, Persib Jadi Tim Produktif di Papan Atas

Liga Indonesia
Ragam Komentar Pemain Timnas Indonesia soal Jersey Baru

Ragam Komentar Pemain Timnas Indonesia soal Jersey Baru

Timnas Indonesia
Rahasia Simic Kembali Buas

Rahasia Simic Kembali Buas

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Indonesia Vs Vietnam: Arhan Tak Masalah Bersaing dengan Nathan, Pilih Ambil Ilmu

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Timnas Indonesia Vs Vietnam, Thom Haye dan Ragnar Absen

Liga Indonesia
Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com