Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Pertanyakan Langkah PSSI soal Kompetisi

Kompas.com - 04/05/2015, 23:34 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Antara
SAMARINDA, KOMPAS.com - Gelandang Bali United Pusam FC, Bayu Gatra, mempertanyakan nasib para pemain dan pelatih dengan adanya putusan PSSI menghentikan semua kompetisi sepak bola di Indonesia dengan alasan force majeure.

PSSI mengeluarkan putusan tersebut setelah menggelar rapat Komite Eksekutif di Jakarta, Sabtu (2/5/2015). PSSI, yang kini tengah dibekukan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi, menilai program-programnya tidak didukung oleh pemerintah.

"Siapa yang bertanggung jawab dengan nasib kami, apakah manajemen klub, PSSI, atau Menpora. Pastinya para pemain bola seperti kami ingin kejelasan (setelah kompetisi dihentikan)," ujar Bayu.

Bayu mengungkapkan bahwa dirinya memiliki kontrak selama semusim dengan Bali United Pusam. Ia mengaku sudah mendapatkan hak empat bulan gaji terhitung Januari 2015 saat menandatangani kontrak.

"Terus sisa gaji enam bulan lagi, siapa yang mau membayarkan kalau kompetisi ini dihentikan, terus terang kami para pemain merasa rugi," kata pemain tim nasional U-23 tersebut.

Bayu mengutarakan bahwa dalam kontraknya tertera perihal masalah force majeure berhentinya kompetisi. Menurutnya, kondisi tersebut akan membuat hak pemain secara otomatis bakal hangus.

Bayu pun berharap pemerintah beserta PSSI bisa segera mencari titik temu agar kompetisi bisa kembali berjalan. Menurutnya, jika kompetisi berhenti banyak pesepak bola yang akan menjadi korban.

"Mudah-mudahan ada sinyal yang bagus, bukan hanya pemenuhan hak pemain, namun kompetisi ini bisa bergulir lagi, karena ini sudah menjadi piring nasi kami. Kami memang sempat diberikan libur latihan selama tiga hari, tapi habis itu kami diminta untuk kumpul dan melaksanakan latihan," tutur Bayu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com