Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSSI Bentuk Tim Pembela, untuk Apa?

Kompas.com - 22/04/2015, 18:49 WIB
Anju Christian

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — PSSI telah membentuk Tim Pembela guna menghadapi kekisruhan sepak bola nasional dalam beberapa pekan terakhir. Tim ini dibentuk agar pengurus dan para anggota Komite Eksekutif PSSI bisa fokus mengurus sepak bola.

Tepatnya pada Jumat (17/4/2015), Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi menerbitkan surat keputusan (SK) berisi pembekuan PSSI. Sebagai dampaknya, kepengurusan PSSI hasil Kongres Luar Biasa di Surabaya satu hari setelahnya, Sabtu (18/4/2015), tidak diakui oleh pemerintah.

PSSI pun menggugat SK tersebut. Segala proses gugatan ke Kemenpora nantinya akan ditangani langsung oleh Tim Pembela PSSI, bukan lagi pengurus atau Komite Eksekutif.

"Tugasnya adalah menghadapi dan memberikan keterangan dari sudut pandang terhadap pihak-pihak yang destruktif terhadap sepak bola," ucap salah satu anggota Tim Pembela PSSI, Togar Manahan, di Kantor PSSI, Rabu (22/4/2015).

"Jadi, Komite Eksekutif PSSI tidak terganggu dan bisa fokus melanjutkan tugasnya," lanjut Togar.

Ketua Umum PSSI La Nyalla Mattalitti pun mengatakan, dirinya tak ingin terlibat langsung terkait gugatan terhadap SK Menpora. Dia mengatakan, "Kami banyak kerjaan, bukan urus kasus seperti ini. Kalau kebanyakan urus hal ini, kapan kami kerjanya dan mengurus sepak bola?"

Sebagai catatan, gugatan PSSI terhadap SK Kemenpora sudah didaftarkan ke Pengadilan Tata Usaha Negara pada Rabu. "Namun, ini bukan sebagai pembangkangan terhadap negara," ujar Direktur Hukum PSSI Aristo Pangaribuan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com