Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PSV Juara, Depay Siap Pergi

Kompas.com - 20/04/2015, 10:31 WIB
EINDHOVEN, KOMPAS.com - Keberhasilan mengantarkan PSV Eindhoven menjuarai Eredivisie musim ini membuat kans Memphis Depay bergabung dengan salah satu klub besar Eropa membesar. Demikian dikatakan Direktur Teknik PSV, Marcel Brands. 
 
Depay memang menjadi salah satu kunci keberhasilan PSV menghentikan tren juara Ajax Amsterdam. Pemain berusia 21 tahun itu mencetak 20 gol dari 26 laga yang dilakoninya musim ini. Performa apik itu membuat Depay diminati sejumlah klub besar Eropa. 
 
“Ada ketertarikan serius dari sejumlah klub besar,” kata Brands. “Andai kemudian ada tawaran, Depay-lah yang harus membuat putusan. Setelah itu, baru kami yang akan bernegosiasi.” 
 
Pekan lalu, Brands mengatakan kemungkinan Depay pergi sangatlah besar. Meski tak dirinci, dia mengatakan bahwa para peminat pemain timnas Belanda itu berstatus klub-klub terbaik di Eropa. 
 
“Awalnya saya katakan Depay belum siap untuk pindah klub dan seharusnya bertahan di sini untuk setidaknya satu tahun lagi. Namun, saya realistis saja Meski berat melepas Depay karena memang pemain hebat, kami tetap bangga ada lulusan akademi kami yang membuat langkah besar,” lanjut Brands. 
 
Tiga klub yang santer diberitakan mengincar Depay adalah Tottenham Hotspur, Manchester City, dan Paris Saint-Germain. Namun, ada kemungkinan pula Depay memilih Manchester United lantaran keberadaan Louis van Gaal yang pernah melatihnya di timnas Belanda. 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Daily Mail
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com