Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Pemerintah Bekukan PSSI

Kompas.com - 18/04/2015, 15:05 WIB
Ary Wibowo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mengonfirmasi perihal surat keputusan pembekuan PSSI yang dikeluarkan pada Sabtu (18/4/2015). Menurut Juru Bicara Kemenpora, Gatot Dewa Broto, PSSI dinilai tidak mematuhi teguran tertulis yang dikeluarkan pihaknya. 

Menpora Iman Nahrawi sebelumnya telah melayangkan tiga surat peringatan dalam satu pekan terakhir kepada PSSI. Salah satu isi surat itu adalah memerintahkan Arema Indonesia dan Persebaya Surabaya untuk memenuhi permintaan Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI).

"Ya, hari ini kami memang telah mengeluarkan surat tersebut. Ini dilatarbelakangi adanya teguran sehingga kemarin ada surat peringatan pertama hingga ketiga, dan jatuh temponya hingga Jumat kemarin pukul 18.40 WIB," ujar Gatot kepada Kompas.com di Jakarta.

"Karena tidak direspons dengan baik, kemudian kami memutuskan sesuai peraturan yang ada, berupa sanksi. Nah, sanksinya itu seusai dengan yang diatur dalam Pasal 122 ayat (2) huruf g Peraturan Pemerintah Nomor 16 Tahun 2007, yaitu ditariknya pengakuan kegiatan induk cabang olahraga, dalam hal ini PSSI," lanjutnya. 

Menurut Gatot, setelah putusan tersebut dikeluarkan, PSSI bakal diambil alih oleh Tim Transisi. Tim itu nantinya juga akan bertanggung jawab untuk persiapan tim nasional Indonesia jelang SEA Games 2015 di Singapura.

"Tim Transisi nanti akan segera dibentuk karena hari ini surat keputusan baru dibuat," terang Gatot.

Meski demikian, peserta Kongres Luar Biasa PSSI tak bergeming dan melanjutkan pemilihan. La Nyalla Mahmud Mattalitti kemudian terpilih sebagai Ketua Umum PSSI periode 2015-2019.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Respons Bhayangkara FC soal Dugaan Match Fixing dan Penyelidikan Satgas Antimafia Bola

Liga Indonesia
Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Prediksi Persib Bandung Vs Persebaya, David da Silva Bisa Menggila, Rotasi…

Liga Indonesia
Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Prediksi Skor Manchester City Vs Chelsea Semi Final FA Cup

Liga Inggris
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com