Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korea Selatan Gusur Indonesia dari Puncak Grup H

Kompas.com - 29/03/2015, 20:52 WIB
Anju Christian

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Korea Selatan U-23 mengalahkan Timor Leste U-23 dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala AFC U-23 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (29/3/2015). Kemenangan ini sekaligus mengantarkan Korea menggusur Indonesia di klasemen Grup H.


Pesta gol Korea Selatan bermula pada menit ke-17. Wasit menunjuk titik putih setelah pelanggaran terhadap Yun Insoo di kotak terlarang. Moon Changjin, yang ditunjuk sebagai eksekutor, sukses menaklukkan penjaga gawang Timor, Ramos Saozinho.


Tim asuhan masih butuh dua gol guna menggusur Indonesia dari klasemen sementara Grup H. Tak ayal, pasukan Takuma Koga terus menggempur hingga menuai hasil lewat lesakan Kim Seungjun, dua menit jelang waktu normal berakhir. Skor 2-0 terpampang saat turun minum.


Ketika paruh kedua baru berlangsung dua menit, Korea kembali melebarkan jarak. Kali ini, bola tandukan Moon Changjin gagal dihalau oleh Saozinho.


Skor 3-0 untuk kemenangan Korea Selatan bertahan hingga peluit panjang berbunyi. Dengan demikian, Korea sudah mengoleksi enam poin, sama dengan Indonesia. Akan tetapi, Korea unggul selisih gol sehingga berhak menduduki puncak Grup H.


Susunan pemain

Timor Leste: 12-Ramos Saozinho; 3-Jorge Sabas, 4-Filipe Oliveira, 15-Agostinho, 18-Candido Monteiro De Oliveira; 19-Carlos Jovanio, 22-Nataniel de Jesus Reis; 10-Henrique Cruz, 14-Rufino Walter Gama, 23-Jose Carlos de Foscesa
Pelatih: Takuma Koga


Korea Selatan: 23-Gu Sungyun; 4-Yeon Jeimin, 32-Gam Hansol, 42-Seo Youngjae, 43-Hong Jeongun; 17-Moon Changjin, 29-Lee Chandong; 7-Kim Seungjun, 18-Kang Sangwoo, 24-Lee Gwanghyeok. 39-Yu Insoo
Pelatih: Shin Tae Yong


Wasit: Sivakorn Pu-Udom

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Liga Champions
Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Liga Inggris
Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com