Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Scott Cooper, Pelatih Baru Mitra Kukar

Kompas.com - 11/12/2014, 23:03 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Mitra Kutai Kartanegara resmi menunjuk pelatih asal Inggris, Scott Cooper, untuk musim kompetisi Indonesia Super League 2015. Kubu Mitra Kukar menilai, Cooper merupakan sosok tepat menangani Naga Mekes.

"Kami mencari pelatih yang memiliki satu misi seperti yang kami rancang dalam beberapa tahun terakhir. Scott Cooper cocok menangani kami. Dia bisa membawa tim-tim biasa Thailand menjadi tim papan atas, bahkan berprestasi di Asia," kata Presiden klub, Endri Erawan, di Jakarta, Kamis (11/12/2014).

"Saya berharap Scott Cooper bisa membantu kami berprestasi agar tim pemasaran kami terbantu untuk memudahkan menggaet sponsor," lanjut Endri.

Dalam tiga tahun terakhir, Cooper berkecimpung bersama klub-klub Thailand. Pada tahun pertama dan kedua, dia menangani Buriram United dan Muangthong United. Selanjutnya, dia menjadi direktur teknik Suphanburi FC.

"Sebelum saya bergabung, saya lebih dahulu mencari tentang tim ini. Saya juga banyak mencari informasi soal sepak bola Indonesia," kata Cooper.

"Saat memutuskan meninggalkan Thailand itu tidak mudah. Pasalnya, saya melatih salah satu tim terbaik Thailand. Namun, saya butuh melihat tantangan baru dan ingin membuktikannya di Mitra Kukar," lanjut Cooper.

Cooper akan mulai aktif menangani Mitra Kukar pada 1 Januari 2015. Cooper akan dikontrak selama dua musim bersama Mitra Kukar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com