Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Janji Wali Kota Bandung jika Persib atau PBR Juara ISL 2014

Kompas.com - 01/11/2014, 05:38 WIB
BANDUNG, Kompas.com - Wali Kota Bandung, H Ridwan Kamil, berjanji akan menggelar sebuah ritual apabila ada tim Bandung yang menjadi juara Indonesia Super League (ISL) 2014. Akan ada arakan tim Persib Bandung atau Pelita Bandung Raya (PBR) menggunakan bus wisata "Bandros", bila salah satu tim Kota Kembang itu menjadi juara.

"Kaul bila Persib maupun PBR juara ISL 2014 maka akan diarak keliling Kota Bandung menggunakan bus wisata Bandros, mudahan-mudahan saja terjadi all Bandung final," kata Ridwan di Bandung, Jabar, Jumat (31/10/2014).

Ia mengaku bangga duo Bandung itu lolos ke semifinal. Dan, Bandung akan membuat sejarah bakal memiliki dua klub dari kota yang sama tampil di final, apabila mereka sukses mengalahkan lawan-lawannya di babak empat besar.

Wali Kota yang mengagas sejumlah taman tematik keren di Kota Bandung, termasuk Taman Persib, itu mengaku senang menyaksikan perjuangan ketat kedua tim sekota pada laga terakhir yang berlangsung begitu ketat dan fair play.

"Kedua tim bermain sangat keren, sangat pantas mewakili Grup L ke semifinal," katanya.

Ia berharap tim itu bisa memberikan gelar juara bagi Kota Bandung, khususnya bagi para pecinta Persib, yang sudah menunggu selama lebih dari 18 tahun untuk melihat klub kebanggaannya kembali menjadi juara kasta tertinggi sepak bola di Tanah Air.

"Bandung sangat merindukan gelar juara, terutama dari tim Persib," katanya.

Pada babak semifinal yang akan digelar di Stadion Jakabaring Palembang, Minggu (7/11), Persib sebagai juara Grup L akan berhadapan dengan Arema Cronus, yang menjadi runner-up grup K. Sedangkan PBR sebagai runner-up Grup L akan berhadapan dengan juara Grup K, Persipura Jayapura.

Selain tim Persib dan PBR yang akan bertolak ke Palembang, sejumlah bobotoh Bandung rencanananya akan berangkat ke Palembang untuk mendukung perjuangan tim Kota Bandung itu.

Pemindahan tempat pertandingan babak semifinal ISL 2014 dari Gelora Bung Karno Jakarta ke Stadion Jakabaring Palembang tidak menyurutkan semangat bobotoh untuk mendukung tim kesayangannya meski tidak akan sebanyak bila laga digelar di Jakarta.

"Bobotoh akan berangkat ke Palembang, mungkin tidak sebanyak bila pertandingan digelar di Jakarta. Yang pasti kami akan berangkat baik dengan jalan darat maupun udara," kata Yana, salah seorang koordinator Viking Persib.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com