Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Susunan Pemain Timnas Indonesia U-19 Vs Australia U-19

Kompas.com - 12/10/2014, 12:32 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Laporan langsung wartawan Kompas.com Ferril Dennys dari Myanmar.

YANGON, KOMPAS.com — Pelatih Tim Nasional Indonesia U-19, Indra Sjafri, memainkan Ravi Murdianto sebagai kiper utama saat melawan Australia pada pertandingan lanjutan Grup B Piala Asia U-19, Minggu (12/10/2014).

Ravi tidak bermain pada pertandingan pertama melawan Uzbekistan karena belum pulih dari cedera. Tidak hanya Ravi, Indra juga kembali memberikan kesempatan kepada Muchlis Hadi Ning untuk bermain pada pertandingan ini. Saat melawan Uzbekistan, Muchlis dicadangkan.

Begitu juga dengan Paulo Sitanggang. Paulo dimainkan sejak awal setelah pada pertandingan pertama sukses mencetak gol.

Indra memilih mencadangkan Maldini Pali. Kondisinya memang tak memungkinkan untuk bermain karena sedang flu. Sebagai pengganti Maldini, Indra memainkan Dinan Javier.

Susunan pemain
Indonesia: 1-Ravi Murdianto (GK); 2-Putu Gede, 5-Fatchu Rochman, 16-Hansamu Yama, 13-Muhammad Sahrul Kurniawan; 6-Evan Dimas (c), 17-Paulo Sitanggang, 8-Muhammad Hargianto; 10-Muchlis Hadi Ning, 20-Ilham Udin, 9-Dinan Javier
Pelatih: Indra Sjafri

Australia: 1-Jordan Thurtell (GK), 2-Shayne D'Cunha, 4-Cameron Burgess, 15-Riley Paul, 5-Scott Galloway; 6-Christopher Gligor (C), 14-De Silva Daniel, 16-Brown Jordan, 21-Jaushua Sotirio; 7-Shandon Brady, 9-Brandon Borrelo
Pelatih: Paul Okon

Wasit: Abdulrahman Abdou (Qatar)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com