Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Futsal Indonesia Butuh Regenerasi

Kompas.com - 10/10/2014, 20:29 WIB

KOMPAS.com - Gelaran Kejuaraan Futsal Junior McDonald's 2014 yang Keempat mulai Minggu (12/10/2014) sampai dengan Minggu (2/11/2014) oleh McDonald's bekerja sama dengan Grup Majalah Kelompok Kompas Gramedia, memunculkan catatan tersendiri bagi mantan kapten tim nasional (timnas) futsal Indonesia untuk SEA Games XXVI 2011, Vennard Hutabarat. Usai jumpa pers, hari ini, ihwal acara yang menyasar siswa sekolah dasar se-Jabodetabek, pria yang akrab dipanggil Veve itu mengatakan bahwa futsal Indonesia butuh regenerasi. "Paling dasar, regenerasi itu ada di tingkat sekolah dasar seperti ini," tuturnya.

Timnas Futsal Indonesia saat ini berada di posisi 49 FIFA per 22 September 2014. Sementara itu, raihan tertinggi Indonesia terjadi pada Kejuaraan Futsal ASEAN di Vietnam pada 2010. Indonesia menjadi juara pertama. "Saat itu, Indonesia juga terpilih menjadi tim fair play ," ujar Veve yang saat kejuaraan tadi ikut ambil bagian di dalam skuad Indonesia.

Sementara, terkini, Indonesia gagal merebut posisi keempat pada Piala AFF Futsal 2014 di Stadion Melawati, Shah Alam, Malaysia. Dalam perhelatan pada Sabtu (27/9/2014), Indonesia kalah 3-5 melawan Vietnam melalui babak adu penalti.

Josephus Primus Direktur Pemasaran dan Komunikasi McDonald's Indonesia Michael Hartono.

Pada kesempatan itu pula, Direktur Pemasaran dan Komunikasi McDonald's Indonesia Michael Hartono mengatakan tahun ini jumlah peserta berjumlah dua kali lipat.

Dalam catatannya, Michael mengatakan pada penyelenggaraan pertama, 2011, baru ada 32 tim dari sekolah dasar di Jakarta. Sementara, pada penyelenggaraan ketiga, setahun silam, jumlah peserta bertambah menjadi 64 tim. Sama dengan penyelenggaraan kali kedua, pada 2012, tim dibagi menjadi dua wilayah yakni Timur dan Barat.

Tahun ini pun, tim akan dibagi menjadi dua yakni Timur dan Barat. Babak penyisihan wilayah Barat berlangsung pada Minggu (12/10/2014) di Spartan Futsal Arena, Alam Sutera, Tangerang Selatan. Sementara, penyisihan wilayah Timur berlangsung pada Minggu (19/10/2014) di Cilandak Town Square Futsal Arena, Jakarta Selatan. Laga berlangsung sejak pukul 08.00 hingga 18.00.

Sementara itu, pada Minggu (2/11/2014) akan berlangsung babak grandfinal. Pertandingan-pertandingan diselenggarakan di Pro Arena Futsal Pondok Indah, Jakarta Selatan sejak pukul 08.00.

Penyisihan grup akan dilakukan dengan sistem gugur. Sementara, pascapenyisihan, pertandingan menggunakan sistem setengah kompetisi mempertemukan delapan tim plus satu tim juara bertahan, dan satu tim juara kedua bertahan.

Baru

LIMA Futsal Liga Mahasiswa 2014

Lebih lanjut, Veve, pemilik nama komplet Vennard Voranza Victor Hutabarat menambahkan harus ada nama-nama baru yang menggantikan pemain-pemain terbilang senior seperti Yos Adi Wicaksono dan kawan-kawan.

Sementara itu, Veve yang masuk dalam kepengurusan Asosiasi Futsal Indonesia (AFI) menambahkan turnamen futsal profesional akan dimulai Februari tahun depan. "Tahun ini tidak ada turnamen," imbuh mantan pemain terbaik Indonesia Futsal League 2007 ini.

Rencananya, turnamen itu bernama Liga Profesional Futsal. Khusus perhelatan pada 2015, AFI akan melibatkan 24 klub. Dari jumlah itu, 16 klub untuk putra dan 8 klub untuk putri.

Sementara itu, informasi dari produsen sepatu futsal League menunjukkan, salah satu pemain timnas futsal Indonesia yakni Jailani F Ladjanibi menjadi ikon untuk produk sepatu Gioro. Jailani dalam seluruh laga timnas pada Piala AFF 2014 itu menggunakan varian Gioro 3 Premiere Advance.

League meluncurkan Gioro generasi pertama pada 2009 silam. Pada 2014, seri ketiga Gioro diimprovisasi untuk meningkatkan performa pengatur serangan tim futsal dalam mengontrol permainan dan mendukung gaya permainan yang eksplosif. 

Primus League meluncurkan Gioro generasi pertama pada 2009 silam. Pada 2014, seri ketiga Gioro diimprovisasi untuk meningkatkan performa pengatur serangan tim futsal dalam mengontrol permainan dan mendukung gaya permainan yang eksplosif. Pemain timnas Futsal Indonesia Jailani F Ladjanibi memakai sepatu Gioro 3 Premiere Advance.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Demi Olimpiade, STY Sebenarnya Ingin Indonesia Vs Korsel di Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Hasil Lazio Vs Juventus, Meski Kalah, Si Nyonya Besar Lolos Final Piala Italia

Liga Italia
Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Media Internasional Sorot Aksi Heroik Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Hasil Arsenal Vs Chelsea 5-0, Havertz Bikin Mantan Klub Babak Belur

Liga Inggris
PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

PSSI Pastikan Nathan Tjoe-A-On Bisa Perkuat Timnas U23 Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Arsenal Vs Chelsea, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

PB IKASI Kirim Arval Raziel dan Ricky Dhisulimah Ikut Kualifikasi Olimpiade

Sports
Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Persebaya vs Bali United, Siap Mempermalukan Bajul Ijo

Liga Indonesia
6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

6 Tahun Kolaborasi EVOS dan Pop Mie, Tingkatkan Talenta Esport Indonesia

Sports
Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Persebaya Vs Bali United, Teco Minta Bali Kerja Keras

Liga Indonesia
Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Arsenal Vs Chelsea, Arteta Salut dengan Pochettino

Liga Inggris
Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Persebaya Vs Bali United, Mental Kuat Bajul Ijo

Liga Indonesia
Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com