Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tepis Kritikan, Oezil Sebut Arsenal sebagai Keluarga

Kompas.com - 23/09/2014, 23:03 WIB
KOMPAS.com - Mesut Oezil menepis sejumlah kritikan yang ditujukan kepadanya, menyusul sikapnya baru-baru ini di lapangan. Playmaker tim nasional Jerman ini mengaku dirinya sangat bahagia di Arsenal dan berterima kasih atas dukungan yang diberikan rekan-rekannya.

Mantan pemain Real Madrid ini tampil di bawah form sebelum membawa The Gunners meraih kemenangan atas Aston Villa, Sabtu (20/9/2014). Sejumlah fans dan pengamat melontarkan kritikan mengenai performa dan bahasa tubuhnya.

Namun Oezil menepis semua keraguan tersebut. Dia mengatakan bahwa tak mungkin menilai karakter seorang pemain hanya dari bahasa tubuhnya di lapangan. Oezil justru merasa sangat menikmati dukungan publik Arsenal dan merasa nyaman di Emirates Stadium.

"Anda tidak bisa melupakan bahwa orang tidak tahu anda jauh dari sepak bola," ujar Oezil kepada situs resmi klub.

"Anda tidak bisa benar-benar melihat seperti apa seseorang ketika mereka berada di lapangan. Kadang-kadang seorang pemain akan tampil arogan dan lainnya sebagai orang baik meskipun pada kenyataannya bisa terbalik."

"Di klub anda selalu harus menghormati satu sama lain. Tak masalah jika satu pemain adalah bintang dunia dan yang lainnya pendatang baru. Setiap orang harus diperlakukan dengan cara yang sama dan itulah mengapa saya begitu senang di Arsenal, karena hal tersebut benar-benar terjadi di sini."

Oezil, yang membantu Jerman meraih gelar juara dunia 2014, menjadi aktor di balik keberhasilan Arsenal meraih kemenangan 3-0 di Villa Park. Setelah mencetak gol pembuka, dia pun yang memberikan assist kepada Danny Welbeck untuk membawa Arsenal unggul 2-0, sebelum gol bunuh diri Aly Cissokho memastikan kemenangan 3-0.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Goal
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com