Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Botol Minumnya Dikencingi, Kiper Swiss Gugat Suporter Lawan

Kompas.com - 16/09/2014, 19:42 WIB

KOMPAS.com - Kiper klub Liga Swiss Muri FC menggugat suporter lawan ke pengadilan. Soalnya, suporter musuh ketahuan mengencingi botol minumannya.  

Laman Reuters pada Selasa (16/9/2014), menyebutkan kiper Muri FC itu bernama Reto Felder. "Saat saya minum dari botol tersebut, saya merasakan bau air kencing," imbuh pemilik tinggi badan 1,77 meter itu seraya menambahkan bahwa para suporter lawan yang menempati tribun di belakang gawangnya juga menghinanya,

Catatan menunjukkan, Muri kala itu, tengah berlaga melawan FC Baden. Lokasi pertandingan tak jauh dari Zurich.

"Tindakan mengencingi seperti itu sama sekali tak bisa ditoleransi," tulis laman Aargauer Zeitung.

"Saya masih menanti hasil rekaman video insiden itu," tutur Felder, kelahiran 23 April 1980 tersebut.

AIDS

Sementara itu, warta tabloid Blick menunjukkan ada suporter yang tak teridentifikasi merayu seorang anak gawang yang berdiri di belakang gawang Felder. Para fans itu meminta agar anak gawang tersebut mengambil botol minuman Felder. Hal itu terjadi selama babak kedua berlangsung.

Usai botol itu mereka kencingi, fans tersebut melemparkan botol tadi ke tempat semula. Blick menulis, tatkala Felder minum dari botol itu, para suporter berteriak,"Nah,kamu sekarang kena AIDS!"

Kejadian itu membuat pelatih Muri, Beat Hubeli meradang. "Tindakan ini benar-benar keterlaluan,"katanya.

Sementara itu, Presiden FC Baden Thomi Bram sudah meminta maaf kepada pihak FC Muri melalui laman resmi FC Baden. "Kami masih melakukan investigasi atas kejadian ini," demikian Thomi Bram.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com