Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Duh! Pemain Jerman Rusak Trofi Piala Dunia

Kompas.com - 21/07/2014, 14:01 WIB
Ary Wibowo

Penulis

Sumber Goal

MUENCHEN, KOMPAS.com — Presiden Federasi Sepak Bola Jerman (DFB) Wolfgang Niersbach mengungkapkan, para pemain tim nasional Jerman telah merusak trofi Piala Dunia 2014. Ia mengaku hal itu terjadi karena para pemain Jerman terlalu bersemangat saat merayakan pesta juara.

Jerman keluar sebagai juara dunia setelah mengalahkan Argentina 1-0 pada partai final. Itu adalah gelar keempat skuad Der Panzer setelah sebelumnya mereka sukses meraihnya pada 1954, 1974, dan 1990.

Pesta perayaan juara Jerman diadakan di Berlin pada Selasa (15/7/2014). Niersbach pun mengakui bahwa trofi Piala Dunia mengalami kerusakan saat itu oleh anggota skuad Jerman yang belum diketahui siapa pelakunya.

"Untuk saat ini, bagian kecil dari trofi Piala Dunia kami terkelupas. Namun, tenang saja, kami mempunyai spesialis untuk memperbaiki kerusakan seperti itu," ungkap Niersbach.

"Kami telah menginvestigasi siapa yang menyebabkan kerusakan trofi itu, tetapi belum ada hasil dari investigasi tersebut," tambahnya.

Harga trofi Piala Dunia diperkirakan mencapai 10 juta euro atau sekitar Rp 156 miliar. Namun, beruntung bagi Jerman, trofi yang rusak itu hanyalah replika. Maklum, FIFA memutuskan untuk tidak memberikan trofi asli Piala Dunia setelah insiden pencurian trofi Jules Rimet di markas Asosiasi Sepak Bola Brasil pada 1983.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Ester ke 16 Besar Indonesia Open 2024: Debut Manis, Akui Sempat Gugup

Badminton
Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Beppe Marotta Resmi Diangkat Jadi Presiden Inter Milan

Liga Italia
Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Hasil Indonesia Open 2024: Bekuk Putri KW, Gregoria Menangi Duel Merah Putih

Badminton
Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Hasil Indonesia Open 2024: Apriyani/Fadia Gebuk Wakil Thailand, Berjuang Lebih dari 1 Jam

Badminton
Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Kylian Mbappe ke Real Madrid, Saatnya Ronaldo Jadi Penonton

Liga Spanyol
Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Indonesia Open 2024 Dimulai, Antusiasme Terasa, Penonton Rela Cuti Kerja

Badminton
AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

AC Milan Buka Akademi Baru di Dubai

Liga Italia
Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Dedi Kusnandar dan Mimpi Persib Juara yang Jadi Nyata

Liga Indonesia
Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Hasil Indonesia Open 2024: Dejan/Gloria ke 16 Besar dengan Skor Kembar

Badminton
Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Marc Klok, Kolektor Trofi Bergengsi di Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Ukraina di Toulon Cup 2024 Hari Ini

Timnas Indonesia
Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com