Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

James Rodriguez Tiba di Madrid

Kompas.com - 21/07/2014, 09:00 WIB
Okky Herman Dilaga

Penulis

MADRID, KOMPAS.com — Gelandang tim nasional Kolombia, James Rodriguez, tiba di Bandara Internasional Barajas, Madrid, Minggu (20/7/2014), untuk merampungkan proses transfer dari AS Monaco ke Real Madrid.

Beberapa jam lalu, Rodriguez diketahui berada di Bandara Enrique Olaya Herrera, Medellin. Namun, belum ada kepastian mengenai tempat yang hendak dituju Rodriguez, apakah Monaco atau Madrid.

Namun, kepastian tujuan ini akhirnya terungkap setelah foto Rodriguez bersama istri dan agennya tersebar di jejaring sosial Twitter.

Dalam beberapa hari ke depan, Rodriguez akan menjalani pemeriksaan medis dan menandatangani kontrak untuk menjadi pemain Madrid. Media-media Spanyol melansir, Madrid dan Monaco telah menyepakati transfer pencetak gol terbanyak Piala Dunia 2014 itu dengan nilai transfer antara 80 juta euro dan 90 juta euro.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com