Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Legenda Italia Sebut Neuer Kiper Terbaik di Dunia

Kompas.com - 08/07/2014, 19:35 WIB
KOMPAS.com - Penjaga gawang tim nasional Jerman, Manuel Neuer, tampil sangat impresif selama putaran final Piala Dunia 2014. Dia melakukan sejumlah penyelamatan gemilang, sehingga Jerman terus bertahan dan kini menjejakkan kakinya di semifinal turnamen empat tahunan tersebut.

Performa ciamik kiper Bayern Muenchen ini mengundang decak kagum mantan penjaga gawang timnas Italia, Dino Zoff. Kiper legendaris Azzurri ini pun memberikan pujian kepada pemain berusia 28 tahun itu dengan menyebutnya sebagai yang terbaik di dunia, meskipun masih ada kiper Brasil, Julio Cesar, dan kiper Kosta Rika, Keylor Navas, yang juga bermain gemilang.

"Kiper Jerman (Neuer) saat ini merupakan yang terbaik di dunia. Dia berkelas, tenang, dan memiliki kemampuan menempatkan posisi. Dan, dibandingkan dengan sejumlah rekannya, dia lebih dari sekadar senjata... dia hebat dengan kakinya," ujar Zoff kepada Gazzetta dello Sport.

Kini, Neuer kembali menjadi harapan Jerman ketika mereka bertemu Brasil di semifinal, Selasa (8/7/2014) malam waktu setempat atau Rabu (9/7) dini hari WIB. Neuer akan beradu kehebatan dengan Cesar, yang juga melakukan sejumlah penyelamatan gemilang untuk membawa Selecao menuju babak empat besar.

Zoff pun memuji kinerja Cesar, yang musim lalu dipinjamkan ke klub MLS, Toronto FC, lantaran klubnya, Queens Park Rangers, terdegradasi dari Premier League. Menurutnya, Cesar menjadi pahlawan Brasil ketika menahan tendangan penalti Cile dalam laga perdelapan final.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Goal
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com