Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema Waspadai Serangan Sayap Persib Bandung

Kompas.com - 11/04/2014, 14:19 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Pelatih Arema Indonesia, Suharno, menilai Persib Bandung lebih mengandalkan sisi sayap dalam melakukan serangan. Karena itu, Suharno meminta timnya mewaspadai hal tersebut saat kedua tim bertemu dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) wilayah barat di Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (13/4/2014).  

"Permainan mereka selalu mengandalkan permainan di sektor sayap. Kami harus mewaspadai pergerakan Supardi dan Toni Sucipto," kata Suharno saat dihubungi Jumat (11/4/2014).

Terlepas dari itu, Suharno mengaku telah menemukan strategi untuk meredam pemain sayap Maung Bandung. "Pemain gelandang kami harus membantu pertahanan. Siapa pun yang saya turunkan nanti, harus mewaspadai Supardi dan Toni," tutur Suharno.

Arema membutuhkan poin pada pertandingan nanti untuk mengkokohkan posisinya di puncak klasemen. Saat ini, Arema berada di puncak klasemen dengan mengoleksi 15 poin dari lima laga yang dilakoninya. Kurnia Meiga dan kawan-kawan unggul dua poin dari Persib Bandung di peringkat kedua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com